Matikan Listik Rumah, Perampokan Modus Baru Terjadi di Jakarta Barat
Kapolsek Kalideres, Kompol Indra Maulana mengatakan, penghuni rumah sempat berusaha merebut pisau milik kawanan perampok.
Sebuah rumah mewah di Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat disatroni kawanan perampok, Rabu (6/5/2020) dini hari.
Penghuni rumah, Nyoman mengalami luka-luka setelah berduel dengan perampok. Beruntung tidak ada harta benda yang hilang dalam inisiden ini.
-
Siapa yang mengunjungi Indah Permatasari di Jakarta? Mertua Indah Permatasari beberapa waktu lalu datang ke Jakarta mengunjungi anak, menantu dan cucu mereka.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Di mana letak permukiman terbengkalai di Jakarta yang diulas dalam video? Baru-baru ini sebuah kawasan di wilayah Jakarta Timur yang terbengkalai terungkap, dengan deretan rumah yang ditinggalkan oleh penghuninya.
-
Kenapa Dewi Perssik merantau ke Jakarta? Ia memulai kariernya dari nol setelah mengambil keputusan untuk merantau ke Jakarta demi mewujudkan impiannya sebagai penyanyi.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa yang dilakukan Dudung Abdurachman di Pekan Raya Jakarta? Eks Kepala Staff Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman kedapatan menghabiskan waktu luang bersama keluarga. Dia memilih untuk berkunjung ke Pekan Raya Jakarta (PRJ).
Kapolsek Kalideres, Kompol Indra Maulana mengatakan, penghuni rumah sempat berusaha merebut pisau milik kawanan perampok.
"Kerugian materil tidak ada, namun korban mengalami luka di tangannya akibat berebut pisau milik pencuri," kata dia, saat dikonfirmasi Rabu (6/5/2020).
Indra menerangkan, Unit Reskrim Polsek Kalideres diterjunkan ke lokasi. Saat ini, pihaknya sedang melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Dia mengatakan, pelaku berhasil melarikan diri usai gagal menguras harta benda korban.
"Masih olah TKP. Korban sudah membuat laporan," ucap dia
Dari informasi yang dihimpun, kawanan perampok lebih dahulu mematikan tombol MCB sebelum beraksi. Namun, penghuni keburu curiga dan langsung mengecek penyebab listriknya mati.
Di saat bersamaan, salah seorang perampok mencoba merangsek masuk ke dalam rumah. Tapi, kepergok pemilik rumah.
Keduanya terlibat pertikaian. Pemilik rumah menggunakan tangan kosong. Sedangkan, pelaku memakai pisau. Pelaku akhirnya kabur setelah pemilik terus rumah teriak meminta pertolongan warga.
Baca juga:
Kronologi Perampokan Bersenpi di Sawangan yang Viral di Media Sosial
Polisi Cek CCTV Ungkap Pelaku Perampokan di Sawangan Depok
Perampok di Sawangan Depok Acungkan Airsoft Gun untuk Menakuti Warga
Kronologi Perampokan di Bojongsari Depok
Kesaksian Warga, Rampok di Sawangan Lolos dari Amukan Massa Usai Keluarkan Senpi
Modus Pecah Kaca, Rampok Bersenpi Beraksi di Sawangan, Sempat Duel dengan Korban