Memasuki Masa Pensiun, Sejumlah ASN di Bali Dapat Bekal Berwirausaha
Sebanyak 150 aparatur sipil negara aktif dan yang akan memasuki purna tugas dari sejumlah kantor dinas di Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, diberi pelatihan Program Wirausaha Pintar ASN. Hal ini sebagai bekal nantinya dalam hal kesejahteraan para ASN di hari tua.
Sebanyak 150 aparatur sipil negara aktif dan yang akan memasuki purna tugas dari sejumlah kantor dinas di Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, diberi pelatihan Program Wirausaha Pintar ASN. Hal ini sebagai bekal nantinya dalam hal kesejahteraan para ASN di hari tua.
Kepala Unit Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Persero) atau Taspen, Kuspriyani menuturkan, program Wirausaha Pintar merupakan bentuk layanan extra miles kepada para ASN dan pensiunan guna memperhatikan kesejahteraan dan kelangsungan hidup ASN di hari tua.
-
Apa yang dibahas Indonesia di Sidang Umum ke-44 AIPA di Jakarta? “AIPA ke-44 nanti juga akan membahas persoalan kesejahteraan, masyarakat, dan planet (prosperity, people, and planet),” kata Putu, Rabu (26/7/2023).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang dilakukan anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta saat rapat paripurna? Anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Cinta Mega kedapatan tengah bermain game slot saat rapat paripurna penyampaian pidato Penjabat (Pj) Gubernur terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022 di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/7).
-
Apa yang terjadi pada PNS tersebut? Korban atas nama Yosep Pulung tewas usai ditikam Orang Tak Dikenal (OTK) di Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan, Kamis (4/4) kemarin.
-
Kapan Hari Sirkus Sedunia diperingati? Hari Sirkus Sedunia yang diperingati setiap tanggal 17 April, adalah sebuah perayaan internasional yang didedikasikan untuk menghormati dan mengapresiasi seni pertunjukan sirkus serta para pemain dan seniman yang terlibat di dalamnya.
-
Bagaimana Kapolda Papua akan menindak tegas oknum yang curang dalam seleksi ASN di Jayapura? "Kalau terbukti ada yang bermain, pasti akan kita tindak tegas, itu tindakan yang menyalahi aturan," Fakhiri, Jumat (15/12).
"Tujuan dari program ini adalah memberikan pemahaman dan membuka mindset serta minat ASN terhadap wirausaha, melalui pembekalan-pembekalan guna mempersiapkan ASN menghadapi masa purna tugas. Program ini diharapkan membawa dampak terhadap terbukanya lapangan kerja baru sebagai sarana pemberdayaan masyarakat di lingkungan sekitarnya, sehingga kesejateraan tidak hanya dinikmati oleh ASN atau pensiunan, tetapi juga oleh masyarakat setempat. Dan ini merupakan bentuk kontribusi Taspen untuk ikut mendorong ekonomi bangsa dengan menambah jumlah entrepreneur yang sejalan dengan target 14 persen entrepreneurship di Indonesia," kata Kuspriyani dalam keterangannya kepada wartawan, Senin (7/6).
Program Wirausaha Pintar ASN termasuk dalam salah satu program kerja unit PKBL Taspen yang menjadi program kerja klaster Asuransi Taspen dan juga Asabri. Diharapkan melalui pelatihan ini, maka wawasan para ASN dan calon pensiunan dapat terbuka sehingga mereka dapat mengetahui usaha yang cocok dan sesuai dengan hobi dan keseharian kehidupan mereka.
"Kami berharap pada tahun 2021 ini Program Wirausaha Pintar ASN dapat melakukan pelatihan dan pendampingan kepada 1.000 orang ASN Taspen untuk pembekalan kegiatan wirausaha. Ini adalah bukti kepedulian Taspen untuk mewujudkan kesejahteraan yang berkelanjutan bagi para anggotanya dalam mempersiapkan hari senja. Selain itu, pemilihan lokasi pelatihan di Bali adalah bentuk dukungan Taspen sebagai bagian dari BUMN bagi Program Pemulihan Ekonomi Nasional Pemerintah Indonesia, yaitu Work From Bali yang memiliki tujuan menghidupkan pariwisata dan perekonomian di Bali," imbuh Kuspriyani.
Sementara itu, Sekda Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Badan Usaha Milik Negara untuk membantu pemulihan perekonomian Indonesia.
"Saya mengapresiasi Taspen atas pemilihan Bali sebagai lokasi pelatihan serta kepeduliannya untuk memberikan program Wirausaha kepada ASN, ini merupakan salah satu upaya untuk menghilangkan stigma yang melekat bahwa pensiunan adalah orang yang tidak berdaya. Saya harap kegiatan ini akan menimbulkan semangat baru bagi ASN untuk terus berkarya setelah dalam masa tuanya, ujarnya.
Program Wirausaha Pintar telah mendapatkan apresiasi yang dibuktikan dengan masuknya program ini dalam Top 45 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik 2019, dan TOP Inovasi Pelayanan Publik Kategori Outstanding Achievement of Public Service Innovation 2020 yang diserahkan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) Tjahjo Kumolo.
Beberapa bidang usaha Wirausaha Pintar Taspen yang telah berjalan antara lain adalah Rumah Pangan Kita yang bekerja sama dengan Bulog, Kios Warga yang bekerja sama dengan PT JSS, Hidroponik dan juga Ternak Lele.
Selain melakukan pelatihan melalui Program Wiraswasta Pintar ASN, di hari pelatihan berikutnya Taspen juga melakukan pelatihan kepada sejumlah mitra binaan yang memperoleh bantuan dana kemitraan dari Taspen. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapabilitas mitra binaan Taspen sehingga usaha yang dijalankan dapat terus berkembang.
"Kegiatan pelatihan ini tidak hanya berhenti sampai di sini saja, Kami juga akan melakukan pendampingan kepada para ASN yang akan berwirausaha dan kepada seluruh mitra binaan milik Taspen. Secara berkelanjutan, Taspen akan bersinergi dengan Bank Mantap dalam hal permodalan usaha ASN ini," pungkas Kuspriyani.
Baca juga:
Puluhan ASN Terpapar Covid-19, Ridwan Kamil Tutup Sementara Gedung Sate
Satgas: Ratusan ASN di Kepri Tertular Covid-19
Jelang Pelantikan Pegawai Jadi ASN, Gedung KPK Dijaga Aparat TNI-Polri
Kepala BKN Dapat Undangan Pelantikan Pegawai KPK Jadi ASN pada Selasa Jam 14.00 WIB
600-an Pegawai KPK Minta Pelantikan Sebagai ASN Ditunda
Langgar Larangan Mudik, 484 Pegawai Non-ASN di Pemkot Semarang Dipecat