Menteri Susi akui merokok kebiasaan buruk
Susi mengatakan saat ini berupaya keras untuk berhenti merokok.
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dikenal sebagai anggota Kabinet Kerja yang tak bisa lepas dari rokok. Bahkan, sesaat setelah pengumuman kabinet di halaman Istana Kepresidenan Oktober tahun lalu, Susi tanpa segan menyulut rokok sambil meladeni wawancara wartawan.
Meski terkesan cuek sebagai perokok, ternyata Menteri Susi mengakui kebiasaan mengisap tembakau itu sebuah kebiasaan buruk.
"Sesungguhnya merokok adalah suatu kebiasaan yang buruk dan Ibu Menteri saat ini berupaya keras untuk berhenti," kata Kepala Pusat Data Statistik dan Informasi Kementerian Kelautan dan Perikanan, Lilly Aprilya Pregiwati, lewat situs resmi KKP, Rabu (11/2).
Pandangan negatif Susi soal kebiasaan merokok disampaikan menyusul tersebarnya foto dirinya yang sedang tiduran sambil merokok di atas KRI Barakuda 633. Dalam foto yang diambil saat penenggelaman kapal pencuri ikan milik nelayan Thailand Oktober tahun lalu itu, tampak Panglima Armada Barat Laksamana Muda Widodo sedang duduk tak jauh dari Susi yang lagi santai.
Atas tersebarnya foto tersebut dan dijadikan pemberitaan media, Susi pun menyatakan keberatan. "Dengan tegas kami menyatakan keberatan karena pemberitaan dan foto tersebut seharusnya tidak untuk dipublikasikan," kata Lilly.
Menurut Lilly, selama proses peliputan penenggelaman kapal KM Laut Natuna 28 di KRI Barakuda 633, Menteri Susi sudah secara tegas menyampaikan kepada seluruh wartawan untuk tidak mengambil fotonya saat sedang beristirahat dan waktu pribadi.
"Namun demikian, terdapat wartawan yang tetap melakukan pengambilan foto, mencuri privasi dan mempublikasikannya demi mencari sensasi publik," ujar Lilly.
Terkait hal ini, kata Lilly, Menteri Susi secara pribadi juga telah menyampaikan keberatannya atas pemberitaan dimaksud dan menyampaikan teguran keras kepada media dan wartawan terkait.
"Menteri Kelautan dan Perikanan juga secara pribadi meminta maaf apabila telah mengusik kenyamanan publik karena tidak ada keinginan untuk memberikan contoh yang tidak baik kepada masyarakat," kata Lilly.
Baca juga:
Menteri Susi marah fotonya tiduran sambil merokok di kapal tersebar
Ahok protes kebijakan Menteri Susi soal larangan reklamasi
Dilarang tangkap ikan dengan pukat trawl, nelayan geruduk DPR Aceh
WWF dukung Menteri Susi larang penggunaan pukat harimau
Pantun ala Menteri Susi soal kisruh KPK vs Polri
-
Siapa suami dari Susi Pudjiastuti? Anak Susi Pudjiastuti Nadine Kaiser adalah anak dari Susi dan mantan suaminya, Daniel Kaiser, yang berasal dari Swiss.
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Dimana letak pulau pribadi milik Susi Pudjiastuti? Pulau yang diberi nama Pulau Susi itu merupakan pemberian warga Nanggroe Aceh Darussalam sebagai bentuk penghargaan terhadap Susi ketika menolong korban tsunami.
-
Bagaimana cara Susi Pudjiastuti menunjukkan keakraban dengan Prabowo? Baik Prabowo maupun Susi keduanya turun langsung untuk ikut melepas tukik ke laut. Raut bahagia tampak jelas di wajah dua sosok besar tanah air ini. Setelah selesai melakukan kegiatan sosial, Prabowo dan Susi sempat bercengkrama sambil masak bersama. Keakraban keduanya sangat terlihat dalam momen spesial ini.
-
Apa yang dibicarakan Susi Pudjiastuti dan Anies Baswedan saat bertemu? Tak diketahui apa saja yang dibicarakan keduanya selama melewati sore bersama. Sebelum pulang, Anies dan Susi sempat membahas soal tanaman anggrek yang menghiasi ruangan. Keduanya terlihat sangat seru berdiskusi soal bunga alih-alih membicarakan politik dan pemilu.
-
Siapa Rajif Sutirto? Rajif Sutirto dikenal luas sebagai Ketua Umum Relawan Konco Prabowo. Ia juga tergabung dalam partai milik Prabowo, yaitu Gerindra.