Menyalip dari laju kiri, pikap menabrak bus hingga ringsek
Dua tewas dan satu orang terluka parah.
Dua orang tewas tergencet mobil pikap dan satu orang terluka parah dalam kecelakaan yang terjadi di Jalur Lingkar Desa Payung, Kecamatan Weleri, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah Rabu (10/8) pagi. Korban tewas bernama Sumino (46) sopir pikap, dan anaknya bernama Surya (17). Keduanya warga Pranan RT 4 RW 4, Polokerto, Sukoharjo.
Sedangkan satu orang yang terluka parah bernama Wahyudi. Kini dia masih dirawat di Rumah Sakit Islam (RSI) Kecamatan Weleri, Kabupaten Kendal.
Kecelakaan pikap bernomor polisi AD 1874 RP terjadi di jalan lingkar Weleri Kendal. Mobil pikap melaju dari arah Semarang dengan tujuan Pemalang ini diduga hendak menyalip kendaraan lain dari lajur kiri.
Sumino diduga memacu mobilnya dengan kencang dan kaget saat menyalip dari lajur kiri ada bus yang berjalan pelan. Karena tidak bisa mengendalikan laju kendaraan, mobil menabrak bus dari belakang.
"Sopir pikap tewas di lokasi kejadian karena tergencet bodi mobil yang ringsek, sementara anaknya yang duduk di sebelah kiri sempat dilarikan ke rumah sakit namun meninggal dalam perjalanan. Sedangkan satu penumpang lainnya terluka parah pada bagian kepala dan kaki," jelas Kanit Laka Polres Kendal Ipda Agus Supriyadi.
Dikatakan, bus yang ditabrak pikap belum diketahui nomor polisinya karena kabur usai kejadian. Kondisi pikap sendiri ringsek bagian depan hingga nyaris tidak berbentuk.
Polisi melakukan olah tempat kejadian di lokasi dan mencari bus yang ditabrak. Lokasi kejadian sendiri rawan kecelakaan selain kondisi jalan yang lurus juga minim penerangan di malam hari.
Kasus kecelakaan ini masih dalam penanganan Satuan Lalu Lintas Polres Kendal.
-
Dimana lokasi Jembatan Gantung di Kendal? Lokasi persis jembatan gantung ini berada di Dukuh Pidik, Desa Wonosari, Kecamatan Pegandon, Kabupaten Kendal.
-
Apa itu Mobil Ketek? Mobil Ketek sendiri bentuknya seperti mobil berbodi jip, kemudian dengan tambahan aksen kayu. Transportasi tersebut populer pada tahun 1960-1980-an.
-
Siapa saja yang terlibat dalam tawuran di Kendal? Enam pelajar dari aksi tawuran di Gondang itu diamankan. Dari tangan pelaku tawuran, polisi juga berhasil menyita barang bukti berupa dua bilah pedang. "Untuk korban ada tiga orang alami luka-luka dan masih menjalani perawatan," jelasnya.
-
Apa yang terjadi dengan mobil yang sedang melintas di Kembangan? Sebelum sebelumnya, konvoi remaja yang mengendarai sepeda motor sambil menyalakan petasan di Kembangan, Jakarta Barat atau dikenal dengan pintu keluar tol Kembangan menyebabkan satu mobil terbakar.
-
Dimana lokasi tawuran terjadi di Kendal? Puluhan pemuda dari dua kelompok terlibat tawuran di Jalan Raya Pantura Kendal, atau tepatnya di Desa Gondang, Kecamatan Cepiring, Kendal, Sabtu (3/11) pukul 02.00 WIB.
-
Kapan kejadian mobil terbakar di Kembangan terjadi? Peristiwa itu terjadi Sabtu (6/4).
Baca juga:
Hindari pengendara motor, sopir pikap tewas usai tabrak pohon
Rem blong, Truk Tronton hantam 9 mobil di Solo
Angkot tabrak truk molen, 5 orang tewas dan sopir kabur
Gara-gara sapi menyeberang, Innova terjun ke jurang
Mobil terobos masuk kuil di Bangkok, 3 WNI terluka
Beralasan dikejar penagih utang, Avanza tabrak motor di Pantura