Mobil Misterius Terparkir Depan Musala di Palembang Bawa 22 Kg Sabu Bikin Geger, Begini Penampakannya
Warga Palembang menemukan 22 kilogram sabu di dalam mobil tak bertuan yang terparkir di depan musala.
Datang anggota Badan Narkotika Nasional (BNN) Sumsel ke TKP untuk melakukan penggeledahan.
Mobil Misterius Terparkir Depan Musala di Palembang Bawa 22 Kg Sabu Bikin Geger, Begini Penampakannya
Warga sekitar Musala At Toyyiba, Jalan Ali Gatmir, Kelurahan 10 Ilir, Ilir Timur II, Palembang geger. Mereka menemukan 22 kilogram sabu di dalam mobil tak bertuan yang terparkir di depan musala, Selasa (31/10). Kasus ini tengah diselidiki pihak terkait.
- Jadi Paling Cantik, Momen Selvi Ananda di Antara Para Ketum Koalisi Prabowo-Gibran
- Pemotor Bonceng 3 Tewas Ditabrak Mobil saat Melintas di Kemayoran
- Petugas KPK Diduga Bawa Masuk Mesin Hitung Uang ke Rumah Dinas Mentan SYL
- Maling Cerdik! Tak Bisa Gondol Mobil Malah Empat Ban Disikat, Pemilik Bengong Auto Syok
Penemuan narkoba dalam jumlah cukup besar itu sontak menjadi tontonan netizen setelah videonya viral di media sosial. Dalam akun Instagram @palembang.terciduk menggambarkan detik-detik kehebohan warga.
Perekam video menyebut sabu itu diawali dengan kecurigaan warga terhadap mobil terparkir di depan musala. Warga tidak menemukan pengemudi mobil sehingga ramai dikerumuni orang.
Tak lama kemudian, datang anggota Badan Narkotika Nasional (BNN) Sumsel ke TKP untuk melakukan penggeledahan. Ditemukanlah 22 bungkusan sabu dalam kantong teh lalu diamankan petugas.
"Sekitar jam satu jam dua, ada mobil nganggur di depan mushala At Toyyiba, kemudian ada bapak-bapak BNN dan ditemukan di dalamnya sabu sekitar 22 kilogram, sudah diamankan pihak BNN,"
kata perekam video.
merdeka.com
Kepala Bidang Pemberantasan BNN Provinsi Sumsel Kombes Pol Adi Herpaus menyebut kasus ini masih dalam penyelidikan. Barang bukti termasuk mobil misterius itu diamankan untuk penyelidikan.
"Masih pendalaman bersama BNN pusat, mudah-mudahan pemiliknya segera terungkap,"
kata Adi Herpaus.