Mobil-Mobil Dinas Pejabat Indonesia Harganya di Atas Rp 1 Miliar
Beberapa pejabat memiliki mobil dinas seharga lebih dari Rp 1 miliar. Siapa saja?
Pengadaan mobil dinas bagi para pejabat daerah selalu menjadi sorotan. Apalagi kalau harganya sudah di angka miliar rupiah. Sebab di sisi lain banyak juga pejabat menggunakan mobil dengan harga cuma ratusan juta.
Beberapa pejabat daerah menggunakan mobil dinas harganya di atas Rp 1 miliar. Itu angka yang tidak sedikit. Sebab, pengadaan mobil dinas diambil dari anggaran pendapatan belanja daerah (APBD).
-
Apa makna dari kata "mobil" ? Kata "mobil" memiliki dua arti, yakni kendaraan dan kemampuan untuk bergerak dengan mudah.
-
Mobil seperti apa yang dikendarai Cinta? Dalam sebuah unggahan Instagram, Cinta terlihat memukau saat mengendarai mobil atap terbuka berwarna merah, memancarkan aura berani dan kuat yang mengingatkan pada karakter Letty dari film FAST AND FURIOUS.
-
Apa itu Mobil Ketek? Mobil Ketek sendiri bentuknya seperti mobil berbodi jip, kemudian dengan tambahan aksen kayu. Transportasi tersebut populer pada tahun 1960-1980-an.
-
Apa yang dimaksud dengan kabin mobil? Kabin mobil, atau yang juga dikenal sebagai ruang penumpang di dalam mobil, adalah area yang harus tetap bersih agar memberikan kenyamanan bagi pengemudi dan penumpang.
-
Siapa yang dijuluki 'Raja Mobil Indonesia'? Karena memiliki banyak keagenan mobil lah, Hasjim Ning dijuluki 'Raja Mobil Indonesia'.
-
Apa itu Mobil Si Jampang? Mobil Si Jampang merupakan kendaraan keliling yang menjual berbagai kebutuhan seperti sayur, bahan makanan mentah dan lainnya.
Berikut beberapa pejabat daerah mobil dinas harganya di atas Rp 1 miliar:
Gubernur DKI Jakarta Pakai Land Cruiser
Mobil dinas Gubernur DKI Jakarta pernah jadi sorotan. Mobil dinasnya adalah Toyota Land Cruiser.
Ada dua tipe Land Cruiser yang digunakan, yaitu tipe 200VX dan tipe 200VR. Untuk harga kedua mobil ini berkisar Rp 1,9 miliar hingga Rp 2,2 miliar. Mobil jenis ini diketahui sudah digunakan oleh Gubernur DKI sejak era Basuki Tjahaja Purnama sampai gubernur sekarang.
Mobil Dinas Bupati Pandeglang Rp 1,9 miliar
Mobil dinas Bupati Pandeglang Irna Narulita juga disorot. Mobil jenis Toyota Land Cruiser Prado dibeli untuk mobil dinas sang bupati. Harganya sangat fantastis, Rp 1,9 miliar.
Menurut Bupati Irna, kendaraan dinas bukan hanya untuk operasional bupati, melainkan untuk operasional lain. Sebab banyak pejabat dari pemerintah pusat sering melakukan kunjungan ke pelosok Pandeglang.
Mobil Dinas Wali Kota Serang Rp 1,6 miliar
Pemerintah Kota (Pemkot) Serang membeli mobil dinas mewah baru untuk Wali Kota Syafrudin. Tak tanggung-tanggung mobil Toyota Land Cruiser Prado seharga Rp 1,6 miliar untuk wali kota yang belum lama dilantik tersebut.
Wali Kota Serang Syafrudin mengatakan, pengadaan mobil merek Toyota Land Cruiser Prado tersebut merupakan permintaan dari pihak sekretaris daerah pemerintah kota Serang.
"Itu bukan saya yang minta tapi dari pihak Pemkot dan itu kan tidak terlalu mahal. Sebetulnya jatah kendaraan Wali Kota ada dua," kata Syafrudin.
Mobil Dinas Bupati Bone Seharga Rp 1,7 miliar
Mobil dinas Bupati Bone Andi Fahsar Mahdin Padjalangi juga nilainya fantastis. Mobil dinas yang dipakai merek Toyota Land Cruiser Prado seharga Rp 1,7 miliar. Anggaran pembelian mobil sudah masuk APBD Kabupaten Bone 2016.
Meskipun begitu, banyak yang menolak pembelian Land Cruiser ini. Salah satunya anggota DPRD Bone. Menurut mereka, uang sebanyak itu seharusnya bisa dibuat untuk program bermanfaat bagi Bone. âUntuk menjangkau 27 kecamatan di Bone, mobil jenis Toyota Fortuner dengan harga sekitar Rp 800 juta sudah memadai,â katanya.