Mobil tabrak motor di Tanjung Barat, lalu lintas macet 2 Km
Usai menabrak pengemudi mobil berupaya melarikan diri dan berhasil ditangkap di sebuah gorong-gorong
Kecelakaan melibatkan sebuah mobil dan motor terjadi di daerah Jagakarsa, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, tepatnya di depan stasiun kereta Tanjung Barat, mengarah ke Depok. Belum diketahui apakah ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, sementara arus lalu lintas di sekitar lokasi dilaporkan mengalami kemacetan hingga 2 kilometer.
Pantauan merdeka.com di lokasi, salah satu korban yang diketahui sebagai pengendara motor tergeletak di tengah jalan dan langsung di bawa warga sekitar ke Rumah Sakit terdekat. Menurut salah seorang saksi, sebuah mobil tiba-tiba menabrak pengendara motor yang ada di depannya.
"Tiba-tiba saja mobil tabrak semua motor yang di depannya. Korbannya banyak," ujar saksi di lokasi kejadian, Jumat (20/2).
Hingga kini belum ada satu pun polisi yang ada di lokasi. Informasi yang dihimpun usai menabrak pengemudi mobil berupaya melarikan diri dan berhasil ditangkap di sebuah gorong-gorong tidak jauh dari lokasi kejadian.
Baca juga:
Kondisi parah bus rombongan pengajian terguling di Tol Jatingaleh
Ini proses evakuasi korban kecelakaan bus maut di Tol Jatingaleh
Tewaskan 16 orang, sopir bus Sang Engon jadi tersangka
11 Jenazah korban bus terguling di Semarang belum teridentifikasi
Sopir bus rombongan pengajian tewaskan 16 orang mengaku rem blong
Korban bus terguling di Tol Semarang bertambah jadi 16 tewas
Korban tewas bus terguling di Tol Semarang bertambah jadi 15 tewas
-
Apa yang terjadi pada pemobil wanita di Jakarta Selatan? Sebuah video memperlihatkan seorang wanita dibuntuti oleh rombongan begal. Kejadian tersebut terjadi di Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.Wanita berkerudung yang baru saja keluar dari minimarket diikuti oleh pemotor yang berusaha untuk menghentikan mobilnya.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa itu Mobil Ketek? Mobil Ketek sendiri bentuknya seperti mobil berbodi jip, kemudian dengan tambahan aksen kayu. Transportasi tersebut populer pada tahun 1960-1980-an.
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Apa yang terjadi dengan mobil yang sedang melintas di Kembangan? Sebelum sebelumnya, konvoi remaja yang mengendarai sepeda motor sambil menyalakan petasan di Kembangan, Jakarta Barat atau dikenal dengan pintu keluar tol Kembangan menyebabkan satu mobil terbakar.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.