Moledoko yakin BNPB dan BPBD cepat tangani dampak erupsi Gunung Merapi
Menurutnya, lembaga tersebut pun telah bekerja sangat baik, jika melihat berbagai penanggulangan peristiwa sebelum-sebelumnya dengan kecenderungan korban yang menurun.
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko meyakini jika BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana) dan BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) mampu menanggulangi dampak erupsi Gunung Merapi yang tengah terjadi.
Menurutnya, lembaga tersebut pun telah bekerja sangat baik, jika melihat berbagai penanggulangan peristiwa sebelum-sebelumnya dengan kecenderungan korban yang menurun.
-
Kapan Gunung Merapi meletus? Awan panas guguran itu terjadi pukul 20.26 WIB yang mengarah ke barat daya (Kali Bebeng) arah angin ke timur.
-
Kapan Gunung Semeru meletus? Gunung Semeru terus bergejolak dalam beberapa pekan terakhir. Terbaru gunung tertinggi di Pulau Jawa itu kembali erupsi pada Minggu (31/12) dini hari. Letusannya disertai lontaran abu yang mengarah ke arah selatan dan barat daya.
-
Dimana Gunung Merapi terletak? Gunung Merapi yang berada di perbatasan Jawa Tengah dan Yogyakarta mengalami 71 kali gempa guguran.
-
Kapan Gunung Dempo meletus? Gunung Dempo Pagaralam, Sumatera Selatan, mengalami erupsi dengan tinggi kolom abu teramati sekitar 2.000 meter di atas puncak, Selasa (25/7) pukul 21.15 WIB.
-
Apa yang terlihat meluncur dari kawah Gunung Merapi? Semakin dekat ke puncak, terlihat sebuah guguran lava meluncur dari kawah dengan batu-batunya yang masih merah memancarkan nyala api.
-
Bagaimana cara menjelajahi area sekitar Gunung Merapi? Lava Tour Merapi merupakan salah satu wisata Merapi yang menawarkan petualangan menyusuri area sekitar Gunung Merapi. Ada banyak agen wisata yang membuka Lava Tour Merapi. Biasanya paket Lava Tour Merapi berupa berkeliling area bekas letusan Merapi lengkap dengan Jeep dan pemandu.
"Kita punya pengalaman peristiwa di Bali, penanganannya juga reaksinya sangat cepat, pasti teman-teman yang ada di BNPB dan BPBD akan menangani dengan cepat," ujar Moeldoko, di Kantor Staf Kepresidenan, Jl Veteran, Jakarta Pusat, Jumat (11/5).
Pun ia berharap masyarakat tetap tenang penanggulangan sudah sesuai prosedur.
"Jadi diharapkan masyarakat tidak perlu khawatir sudah ada protap atau prosedur yang sangat bagus," tambahnya.
Selain itu, menurut dia, kewaspadaan masyarakat, khususnya yang berada di kawasan itu pun sudah tinggi. Sebagaimana yang telah ia lihat ketika berada di sana.
"Saya sudah lihat kesana bagaimana masyarakat kalau ada kondisi begitu kumpulnya di mana, dll sudah biasa mereka, masyarakat sudah punya kewaspadaan tinggi," kata dia.
Gunung Merapi secara tiba-tiba mengeluarkan letusan freatik pagi tadi. Gunung yang pernah meletus dengan dahsyat pada akhir tahun 2010 itu saat ini statusnya masih tetap normal atau Level I dengan radius berbahaya adalah 3 kilometer dari puncak kawah.
Reporter: Yunizafira Putri
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Jamin aktivitas penerbangan aman, Menhub Budi pantau kondisi Gunung Merapi
Ratusan pendaki dievakuasi dari puncak Merapi
BPBD DIY sebut radius evakuasi diturunkan jadi dua kilometer setelah letusan Merapi
Bandara Adi Soemarmo tak terdampak letusan featik Merapi
Gunung Merapi meletus, Bandara Adisutjipto ditutup