Momen Menteri Amran Marah, Perintahkan Copot Pejabat Gara-Gara Distribusi Pupuk Bermasalah
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman tidak bisa menyembunyikan marahnya saat mendengar curhatan dari kepala desa terkait distribusi pupuk yang bermasalah.
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman tidak bisa menyembunyikan marahnya saat mendengar curhatan dari banyak kepala desa terkait distribusi pupuk subsidi yang bermasalah.
Dari pengakuan, Amran mengaku heran mendengar kabar distribusi pupuk subsidi belum tiba sudah satu tahun dikirim.
- Mentan Amran Sulaiman Marah Besar Bikin Anak Buah Ketar Ketir, Penyaluran Pupuk 1 Tahun Lalu Belum Sampai ke Petani
- Hitungan Menit, Mentan Copot Pejabat yang Terbukti Terima Uang Fee Proyek
- VIDEO: Mentan Amran Cerita Ada Menteri Tak Jawab Persoalan Pupuk Subsidi
- Perpadi Puji Gebrakan Mentan Amran Soal Penambahan Alokasi Pupuk
Hal itu disampaikan Menteri Amran dalam acara Gerakan Nasional Pangan Merah Putih Menuju Swasembada Pangan Berkelanjutan di Jakarta pada Rabu, 6 November 2024.
"Pak Dirut, tolong managernya dicopot deh. Ini perintah! Copot! Cek masing-masing yang tidak sampai. Aku minta kabarnya dicopot," keras ujar Amran.
Hal itu dia sampaikan kepada Direktur Utama PT Pupuk Indonesia Rahmad Pribadi yang hadir dalam acara tersebut.
"Ini perintah, tidak boleh ditawar. Aku copot. Aku Minta kepala desa dicek, yang bermasalah Insya Allah manajernya dicopot," tegas Amran.
Dalam acara tersebut, Amran mendapat banyak laporan dari kepala desa dari berbagai daerah terkait distribusi pupuk yang bermasalah. Di antaranya adalah kuota yang tidak 100 persen, hingga rumitnya prosedur penyaluran.