NasDem minta Badrodin Haiti lakukan restorasi di tubuh Polri
Tak hanya itu, NasDem meminta Badrodin memaparkan strategi pengamanan pilkada serentak.
Anggota Komisi III DPR dari Fraksi NasDem, Patrice Rio Capella meminta kesiapan calon Kapolri Komjen Pol Badrodin Haiti dalam persiapan pengamanan pilkada. Dia meminta Badrodin menjelaskan strategi pengamanan pilkada serentak.
"Kami akan hadapi pilkada di daerah. Oleh karena itu 272 kabupaten/kota diamankan sehingga perlu strategi besar. Coba sebagai Kapolri jelaskan jaminan keamanan pilkada mendatang," kata Rio di ruang rapat komisi III DPR, Jakarta, Kamis (16/4).
Selain itu, Sekjen Partai NasDem ini yakin sosok Badrodin mampu membawa perubahan di tubuh Polri sesuai dengan slogan partainya restorasi (perubahan mendasar). Badrodin adalah jenderal yang tepat untuk memimpin korps Bhayangkara.
"Saya yakin Bapak bisa wujudkan restorasi Indonesia untuk bawa perubahan di Polri," kata Rio yang disambut tawa oleh peserta rapat.
Diketahui, Komjen Badrodin haiti hari ini melakukan fit and proper test sebagai calon Kapolri di komisi III DPR. Dia bakal ditanya terkait visi dan misi ketika menjabat sebagai Tri Brata 1.
Baca juga:
Hanura pertanyakan komitmen Badrodin Haiti sikat 'polisi nakal'
Jalani fit & proper test, Badrodin paparkan visi misi di hadapan DPR
PKS senang saat Badrodin jadi Plt, Polwan disetujui berjilbab
Tak ajukan pertanyaan, PAN dan Golkar setuju Badrodin jadi Kapolri
PDIP pertanyakan komitmen Badrodin berantas KKN dan pungli di Polri
Salah satu visi dan misi Badrodin Haiti, laksanakan revolusi mental
DPR berencana kebut loloskan Badrodin Haiti jadi Kapolri hari ini
-
Di mana Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berada ketika HUT PP Polri? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Kapan wisuda anggota Polri di Turki? Acara tersebut diselenggarakan pada 26 Juli 2023 waktu setempat.
-
Siapa yang ikut bernyanyi bersama Kapolri? Kapolri pun mengambil posisi sebagai vokalis bersama Armand Maulana, sedangkan Panglima TNI mengambil gitar untuk mengiringi.
-
Kapan seleksi tingkat Mabes Polri untuk calon taruna Akpol yang lulus di Polda NTT? Mereka yang lulus masih akan mengikuti seleksi di tingkat Mabes Polri pada 7 Juli hingga 1 Agustus 2024.
-
Di mana Kapolri meninjau kesiapan mudik Lebaran? Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto meninjau kesiapan mudik Lebaran di Pelabuhan Gilimanuk di Kabupaten Jembrana, Bali, Kamis (4/4).
-
Kapan M. Hasan menjabat sebagai Kapolri? Jenderal Polisi (Purn.) Drs. Mohamad Hasan adalah seorang Kepala Kepolisian Republik Indonesia di era Orde Baru (1971-1974) dan pernah menjabat sebagai Duta Besar RI untuk Malaysia dari tahun 1974 hingga 1978.