Niat liburan ke Yogya, keluarga Mislan malah kompak mencopet di mal
Layaknya kawanan pencopet, keluarga Mislan juga memiliki peran masing-masing saat beraksi di mal.
Sepasang suami istri dan seorang keponakannya kompak mencuri di JCM (Jogja City Mall), Minggu (8/5). Mereka yakni Mislan Rusdiantoro (62) bersama istrinya Soeprapti (52) dan keponakanya Sri Purwati (43). Mereka melakukan aksi berkali-kali sampai akhirnya tertangkap petugas keamanan mal setelah aksi mereka terekam CCTV.
Kapolsek Mlati AKP Supriantoro mengatakan ketiga pelaku warga Gubeng Mesjid, Pacar Keling, Tambaksari, Surabaya Jatim. Mereka memanfaatkan ramainya mal pada musim liburan untuk mencopet.
"Modusnya dua orang yaitu istri dan ponakan memepet korban, satu orang yaitu suaminya menunggu di mobil. Menyasar orang-orang yang sedang di stan diskon yang ramai. Keponakan menutupi tangan yang membuka sleting tas korban, istrinya yang mengambil," katanya kepada wartawan, Selasa (10/5).
Dalam sehari itu ketiganya berhasil mencopet empat korban. Saat ketahuan petugas keamanan, ketiganya kemudian digeledah. Petugas pun mendapat uang senilai Rp 5 juta yang merupakan hasil copetan.
"Pelaku pertama niatnya ke Yogyakarta untuk jalan-jalan. Tapi kemudian mereka merencanakan pencopetan. Mereka melakukan aksi dengan cepat. Suami menunggu di mobil milik anak mereka yang dipinjam untuk jalan-jalan," ungkapnya.
Dari keterangan ketiga pelaku, mereka bukan pertama kali melakukan aksi tersebut di Yogyakarta. Mereka sudah berkali-kali melakukan pencopetan selama beberapa hari hari.
"Mereka melakukan pencopetan pada tanggal 16, 17 dan 24 April. Kemudian terakhir di JCM dan akhirnya ketangkap," tambahnya.
Ketiganya pun dikenakan Pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan dengan ancaman hukuman 5 tahun. Ketiga tersangka bersama barang bukti uang Rp 5 juta diamankan di Polsek Mlati.
"Pelaku punya track record buruk di tempat kerja sehingga dipecat karena mencuri di tempat kerja. Sekarang kita amankan," pungkasnya.