Novel Baswedan mengaku hanya punya satu rumah
"Saya hanya punya satu rumah dan tinggal di rumah itu," ujar Novel
Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan menanggapi adanya isu mengenai empat rumah miliknya yang digeledah oleh penyidik Bareskrim Mabes Polri. Novel mengaku bahwa dia hanya memiliki satu rumah di Kelapa Gading, Jakarta Utara.
"Saya hanya punya satu rumah dan tinggal di rumah itu. Adapun jika dipersepsikan ada rumah lain yang disebutkan, itu tidak benar. Saya berharap hal-hal seperti itu tidak terjadi lagi," jelas Novel dalam konferensi pers di gedung KPK, Sabtu (2/5).
Sebelumnya, salah satu penyidik di Bareskrim Mabes Polri menyebutkan berencana langsung melakukan penggeledahan di empat rumah Novel Baswedan, setelah menciduk Novel di rumahnya, Jumat (1/5) dini hari.
"Sekarang mau geledah empat rumah Novel. Tiga di Kelapa Gading satu di Cilandak," ujar salah satu penyidik di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Jumat (1/5).
Namun, penyidik yang enggan disebutkan namanya tersebut masih enggan membeberkan alamat tepat rumah yang bakal di geledah tersebut.