Pantai Yehembang, pesona baru nikmati senja di Bali
Pantai Yehembang, tepatnya dari muara sungai Yehembang yang berdekatan dengan Setra (kuburan) desa pakraman setempat, mendadak ramai dikunjungi wisatawan lokal pada sore hari.
Tak hanya di Pantai Kuta Bali, bisa menikmati senja yang elok dipandang mata. Kini, ada pantai baru yang menyajikan keindahan senja yang menjadi daya tarik wisatawan.
Sudah sejak dua minggu belakangan ini, Sunset tersebut bisa dinikmati di Pantai Yehembang yang lokasinya di Banjar Pasar, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, Jembrana.
-
Di mana Desa Wisata Cisaat berada? Desa Cisaat di Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, baru-baru ini mendapat gelar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI.
-
Bagaimana desa wisata ini dikelola? “Konsep pengembangan desa wisata di Kaduela dikelola secara mandiri dan melibatkan pemberdayaan masyarakat setempat sebagai kunci keberhasilan,” terang Iim
-
Kapan Desa Wisata Nusa meraih juara? Desa Wisata Nusa telah menyabet juara di Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 kategori homestay.
-
Kapan Wisata Perahu Kalimas diresmikan? Bertepatan dengan Hari Jadi Kota Surabaya ke-729, pada Selasa (31/5/2022) malam, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meresmikan wisata “Perahu Kalimas Reborn”.
-
Apa yang menjadi daya tarik utama dari wisata kampung di Indonesia? Wisata kampung di Indonesia memancarkan keindahan yang menakjubkan, menciptakan pengalaman yang mendalam bagi para pengunjung. Indonesia memiliki sejumlah desa wisata yang memikat dengan keindahan alamnya yang memesona dan keberagaman budayanya.
-
Bagaimana Desa Wisata Nusa mengembangkan pariwisata? Desa Wisata Nusa berada di Kabupaten Aceh Besar, Aceh bergerak dan mengembangkan desa wisata berbasis masyarakat. Pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan penduduk sekitar, bahkan bisa menginap di rumah milik warga.
Di lokasi ini Pantai yang sempat porak-poranda dilanda abrasi, serta aktivitas penambangan pasir laut secara liar, sejak dua minggu ini mendadak nampak elok, indah dan mempesona. Terutama saat senja hari, manakala matahari hendak tenggelam.
Pantai Yehembang, tepatnya dari muara sungai Yehembang yang berdekatan dengan Setra (kuburan) desa pakraman setempat, mendadak ramai dikunjungi wisatawan lokal pada sore hari. Mereka mendatangi pantai ini untuk menikmati pemandangan yang indah dengan cahaya memerah saat matahari hendak tenggelam.
Pemandangan indah itupun sempat diabadikan oleh Dewa Gede Mahardika, salah seorang pengunjung yang juga warga setempat dengan kamera handphonenya.
Namun tak disangka, jepretan hanya sekedar iseng tersebut menghasilkan gambar pemandangan yang begitu menakjubkan.
"Setiap sore saya selalu duduk-duduk di muara sungai untuk menikmati sunset. Indah sekali, tapi akan lebih indah jika pesisir pantai yehembang ditata dengan baik," ujarnya, Jumat (23/3).
Sementara itu, Bendesa Pakraman Yehembang Ngurah Gede Aryana dikonfirmasi mengatakan, kawasan pesisir pantai Yehembang, terutama dari muara sungai ke barat lokasinya memang indah dan menawan. Namun sempat rusak karena abrasi.
Kedepannya kawasan tersebut akan ditata sehingga akan lebih baik dan indah, sehingga bisa mendatangkan wisatawan. Terlebih nantinya ada lahan yang merupakan aset desa pakraman yang akan dimanfaatkan dengan wisata mangrove.
"Jika kawasan itu ditata dan dibangun infrastruktur pariwisata, di samping kawasan itu menjadi indah juga akan menyerap tenaga kerja lokal. Wisatawan akan ramai berkunjung dan otomatis desa akan maju," ujarnya.
Baca juga:
Cerita warga soal angkernya pesisir Delod Berawah dan dua gadis berambut panjang
Lagi di Bali, coba sensasi makan di atas pohon di Bukit Lemped Karangasem Bali
Jumlah turis berkunjung ke Indonesia turun 6,17 persen di Januari 2017
Kawasan wisata monyet 'Monkey Forest' Bali minimal raup Rp 225 juta per hari
Jonan: Status awas hanya untuk sekitar Gunung Agung, Bali aman dikunjungi