Pelat Seri RF Disetop, Polri Akan Mengeluarkan 'Kode Baru' untuk Kendaraan Khusus
Yusri juga memastikan, kendaraan dengan seri pelat khusus tetap mengikuti aturan lalu lintas yang berlaku. Seperti sistem ganjil genap yang diterapkan Pemprov DKI Jakarta.
Korlantas Polri tidak lagi mengeluarkan pelat mobil seri dengan kode RF. RF biasanya dipakai kendaraan yang sifatnya khusus.
Ke depannya, pelat untuk kendaraan khusus atau rahasia akan dibuat kode baru.
-
Bagaimana kasus-kasus viral ini diusut polisi? Ragam Kasus Usai Viral Polisi Baru Bergerak Media sosial kerap menjadi sarana masyarakat menyuarakan kegelisahan Termasuk jika berhubungan dengan kepolisian yang tak kunjung bergerak mengusut laporan Kasus viral yang baru langsung diusut memunculkan istilah 'no viral, no justice'
-
Siapa korban dalam kejadian yang viral di Pati? Korban diketahui berinisial K (20), warga Desa Mojowalaran Gabus.
-
Apa yang dilakukan mobil mewah berpelat DPR RI yang viral? Mobil mewah berpelat DPR RI mendadak viral usai bunyikan strobo sampai dianggap arogan.
-
Kenapa Pantai Widodaren viral? Keberadaannya belum banyak yang tahu. Namun belakangan ini, pantai ini viral karena keindahannya.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
-
Apa yang sedang viral di Makassar? Viral Masjid Dijual di Makassar, Ini Penjelasan Camat dan Imam Masjid Fatimah Umar di Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar viral karena hendak dijual.
"Semua penomoran dikendalikan oleh Korlantas dan tidak lagi menggunakan RF itu, ada nomor khusus kita sediakan tersendiri," kata Dirregident Korlantas Polri, Brigjen Yusri Yunus kepada wartawan, Kamis (26/1).
"Jadi, kalau ada yang pakai RF, sudah tidak lagi. Berlaku cuma 1 tahun," ujarnya.
Yusri juga memastikan, kendaraan dengan seri pelat khusus tetap mengikuti aturan lalu lintas yang berlaku. Seperti sistem ganjil genap yang diterapkan Pemprov DKI Jakarta.
"Nomor khusus sama dengan kendaraan biasa. Kalau waktunya ganjil, ya ganjil, waktunya genap ya genap. Jadi, jangan berharap kejar nomor khusus, nomor rahasia supaya bebas ganjil genap. Tetap kena," tegasnya.
"Pada saat tercapture itu tadi kita kirimkan bahwa ini melanggar. Jadi sebagai informasi kepada masyarakat juga yang masih mengejar terus, karena mengejar nomor rahasia ini untuk menghindari ganjil genap itu, paling utamanya di situ. Tetap diberlakukan untuk ganjil genap untuk nomor khusus," sambungnya.
(mdk/lia)