Peringatan Maulid Nabi, Wapres Ma'ruf Amin Berharap Silaturahmi Terus Dibangun
Wakil Presiden Ma'ruf Amin berharap seluruh umat Islam terus membangun silaturahmi dengan sesama manusia. Harapan itu disampaikannya saat memberikan sambutan pada acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H Tingkat Kenegaraan yang digelar virtual, Senin(18/10) malam.
Wakil Presiden Ma'ruf Amin berharap seluruh umat Islam terus membangun silaturahmi dengan sesama manusia. Harapan itu disampaikannya saat memberikan sambutan pada acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H Tingkat Kenegaraan yang digelar virtual, Senin(18/10) malam.
"Mudah-mudahan peringatan maulid malam ini akan memberikan inspirasi kepada kita untuk terus membangun silaturahim dengan sesama manusia dengan cara yang baik dan membangun hubungan kita dengan Allah SWT dengan memenuhi hak-haknya dengan baik," kata Ma'ruf.
-
Kapan Maulid Nabi diperingati? Hari kelahiran Nabi Muhammad SAW jatuh pada 12 Rabiul Awal setiap tahunnya. Hal ini bersumber dari hadis yang diriwayatkan Imam Ibnu Ishaq dari Ibnu Abbas,وُلِدَ رَسُولُ اللَّهِ يَوْمَ الِاثْنَيْنِ، لِاثْنَتَيْ عَشْرَةَ لَيْلَةً خَلَتْ مِنْ شَهْرِ رَبِيع الْأَوَّلِ، عَام الْفِيلِArtinya: "Rasulullah dilahirkan di hari Senin, tanggal dua belas di malam yang tenang pada bulan Rabiul Awal, Tahun Gajah."
-
Apa yang dimaksud dengan Maulid Nabi? Maulid Nabi adalah peringatan hari lahir Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam, yang merupakan utusan Allah SWT dan teladan bagi umat Islam.
-
Apa makna dari peringatan Maulid Nabi? Maulid Nabi menjadi momen bagi umat Islam untuk mengenang dan mengapresiasi kehidupan, perjuangan, dan ajaran-ajaran Nabi Muhammad sebagai teladan utama dalam beragama dan berkehidupan.
-
Kapan Maulid Nabi dirayakan? Maulid Nabi biasanya dirayakan pada tanggal 12 Rabiul Awal dalam kalender Hijriyah.
-
Kapan Maulid Nabi tahun ini? Pada tahun ini, Maulid Nabi bertepatan dengan hari Kamis, 28 September 2023.
-
Bagaimana cara merayakan Maulid Nabi? Dalam perayaan pada 12 Rabiul Awal, biasanya masyarakat membaca Kitab Barzanji atau Sholawat Barzanji di masjid bersama-sama.
Wapres yang juga mantan Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) menjelaskan, Nabi Muhammad SAW adalah tokoh perubahan. Beliau mampu mengubah masyarakat jahiliah menjadi masyarakat khaira ummah. Perubahan itu dilakukan hanya dalam tempo 23 tahun.
Rasulullah SAW diutus untuk menyempurnakan akhlak yang mulia. Akhlak yang mulia dalam pengertian yang luas, kata Ma'ruf, yaitu perilaku dalam hubungan antara manusia dengan sesama manusia atau hablum minannas, dan hubungan antara manusia dengan Allah atau hablumminallah.
"Hubungan antara sesama manusia adalah dalam pengertian bahwa menjaga hak-hak kemanusiaan tidak boleh merugikan dan memperlakukan orang lain dengan tidak baik, la tazlimuna wala tuzlamun, kamu tidak boleh melakukan perbuatan zalim dan tidak boleh juga dizalimi," bebernya.
Situasi yang kondusif akan tercipta apabila hubungan antarmanusia bisa dijaga dengan baik.
Sementara itu, hubungan dengan Allah berarti menjaga hak-hak Allah. "Hak Allah itu, kata ulama dipatuhi, ditaati, dan tidak melakukan maksiat kepada Allah," bebernya.
Tidak hanya itu, yang paling tidak boleh dilakukan adalah meremehkan hak Allah. Menurut ulama, tidak ada dosa yang paling besar sesudah kekafiran dan kemusyrikan, kecuali menganggap remeh hak-hak Allah.
"Oleh karena itu, kita harus terus menjaga haqqul wal insan, hak insaniyah dan juga haququllah secara bersamaan," pungkasnya.
Baca juga:
Melihat Tradisi di Mesir Menyambut Maulid Nabi SAW
Kemeriahan Pasar Murah Maulud Mojokerto, Cara Unik Peringati Maulid Nabi Muhammad
Hari Libur Keagamaan Digeser, Ini Alasan Pemerintah
Pemerintah Larang PNS Cuti dan Bepergian Selama Libur Maulid Nabi
Stafsus Menag: Hari Libur Keagamaan Digeser untuk Kewaspadaan
Ketua MUI Protes Libur Maulid Digeser, Padahal Keramaian Mulai Dibolehkan