Perketat keamanan di rumah JK, polisi juga terjunkan Baracuda
Selain Baracuda, tampak satu mobil ambulans serta tiga motor polisi yang dijaga anggota polisi berseragam preman.
Kediaman pribadi Wakil Presiden terpilih Jusuf Kalla (JK) di Jalan Brawijaya No 6 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dijaga ketat oleh aparat kepolisian jelang putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal gugatan pilpres. Di depan rumah JK, sudah tampak satu kendaraan berat kepolisian diterjunkan, yakni Baracuda.
Pantaun merdeka.com di lokasi, Kamis (21/8), rumah JK ramai dijaga oleh puluhan polisi berseragam lengkap maupun berseragam preman. Selain Baracuda, tampak satu mobil ambulans serta tiga motor polisi.
Sampai saat ini belum terlihat kerabat ataupun tim relawan Jokowi - JK yang datang. Rencananya MK akan menggelar sidang putusan itu pada pukul 14.00 WIB.
Hari ini pun, JK memilih menonton hasil keputusan PHPU MK itu di kediaman pribadinya. Dirinya tak mempunyai agenda apapun untuk bepergian ke mana-mana.
"Pak JK di rumah saja, nonton keputusan MK di rumah," kata asisten pribadi JK Yadi saat ditemui di depan rumah JK.