Petinggi Garuda Polisikan Akun @digeeembok Terkait Pencemaran Nama Baik
Polisi sedang memproses laporan tersebut. Polisi akan memintai keterangan pemilik akun @digeeembok.
Vice President Cabin Crew PT Garuda Indonesia Roni Eka Mirsa melaporkan akun media sosial @digeeembok ke polisi. Laporan itu dilayangkan ke Polresta Bandara Soekarno Hatta pada 6 Desember 2019 kemarin.
"Benar sudah dilaporkan oleh yang bersangkutan ke Polresta Bandara Soekarno Hatta," kata Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Pol Asep Adi Saputra, Rabu (11/12).
-
Kenapa kereta kencana Kiai Garuda Yeksa dijuluki "kereta kencana"? Dilansir dari Kemdikbud.go.id, kereta itu mendapat julukan “kereta kencana” karena komponennya berlapis emas 18 karat.
-
Apa arti dari warna emas pada burung Garuda? Warna kuning emas digunakan pada badan burung garuda yang menggambarkan keagungan. Di mana bangsa Indonesia menjunjung martabat bangsa yang agung dan luhur.
-
Bagaimana kereta kencana Kiai Garuda Yeksa dirawat? Setiap pagi kereta-kereta tersebut dibersihkan dari debu dan kotoran yang menempel.
-
Siapa yang memiliki mobil dengan nama Garuda? Ilmuwan ini memiliki kendaraan kesayangannya. Bahkan ia menamai kendaraan tersebut sebagai Garuda.
-
Siapa yang merancang lambang negara Garuda Pancasila? Terbentuknya Republik Indonesia Serikat (RIS) dari hasil Konferensi Meja Bundar (KMB), membuat nama Sultan Hamid masuk dalam format kabinet RIS. Kemudian Sultan Hamid ditunjuk oleh Soekarno untuk merencanakan, merancang, dan merumuskan lambang negara.
-
Kenapa burung garuda dipilih sebagai lambang negara Indonesia? Burung garuda digunakan sebagai lambang negara karena ini merupakan raja dari segala burung yang melambangkan kekuatan dan gerak yang dinamis dilihat dari sayapnya yang mengembang. Sayap mengembang burung garuda juga mencerminkan semangat rakyat Indonesia dalam menjunjung tinggi nama baik bangsa dan negara.
Asep menerangkan, polisi sedang memproses laporan tersebut. Polisi akan memintai keterangan pemilik akun @digeeembok.
"Saat ini sudah dalam upaya-upaya penyelidikan untuk memastikan tindak pidana yang dilakukan oleh akun tersebut," ujar dia.
Periksa Petinggi Garuda
Kasat Reskrim Polresta Bandara Soekarno Hatta, AKP Alexander Yurikho mengaku telah memeriksa Vice President Cabin Crew PT Garuda Indonesia Roni Eka Mirsa. Pemeriksaan ini untuk menindaklanjuti aduan dibuat Roni Eka Mirsa terhadap Akun media sosial @digeeembok.
"Betul sudah kami mintai klarifikasi," kata Alexander kepada Liputan6.com, Rabu (11/12).
Alex menyebut, Roni Eka Mirsa dimintai keterangan pada Senin 9 Desember 2019 kemarin. "Dalam ranah penyidikan dulu kami periksa dulu dari sisi pelapornya," ucap dia.
Hingga kini pihak kepolisian masih memproses laporan tersebut. Alex mengatakan, tak menutup kemungkinan akan memanggil saksi lainnya.
"Laporan kan tentang pencemaran nama baik," ucap dia.
Reporter: Ady Anugrahadi
(mdk/gil)