Petir sambar pohon di pasar, 9 pengunjung dilarikan ke rumah sakit
Sedangkan yang dibawa di Klinik Lampas Malam adalah Melda Irawati dan sudah pulang ke rumahnya. Di rumah sakit Prima antara lain, Citra Aroma (33), Yuli Purwanti (25) dan Riko (17), mereka bertiga terpaksa dirawat karena mengalami trauma.
Sembilan orang warga Kota Pekanbaru nyaris tersambar petir saat hujan deras mengguyur Pasar Kaget Kelurahan Sungai Sibam, Kecamatan Payung Sekaki, Minggu (15/4). Mereka mengalami trauma karena berdekatan dengan pohon yang disambar petir.
Wakil Kepala Polresta Pekanbaru AKBP Edy Sumardi Priadinata mengatakan, para korban dilarikan ke klinik dan rumah sakit setempat untuk mendapat perawatan usai sambaran petir tersebut. Saat itu para korban lagi belanja di pasar tersebut.
-
Apa keunikan dari Air Terjun Aek Mertua di Pekanbaru? Air terjun ini sayang untuk dilewatkan karena terdapat tiga tingkatan. Di setiap tingkatannya memiliki ukuran dan ketinggian yang berbeda-beda.
-
Apa yang dilakukan oleh Wamen ATR di Pekanbaru? Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang, Raja Juli Antoni mengunjungi Kantor Pertanahan (Kantah) Kota Pekanbaru, Sabtu (5/8). Setibanya di Kantah Kota Pekanbaru, Raja Juli Antoni meninjau jalannya Pelayanan Tanah Akhir Pekan (PELATARAN). Ia ingin memastikan program tersebut benar-benar bermanfaat bagi warga yang tak bisa mengurus administrasi pertanahannya di hari kerja pada umumnya, yaitu Senin-Jumat.
-
Apa yang dikawal ketat oleh Polresta Pekanbaru? Personel Polresta Pekanbaru mengawal ketat pendistribusian logistik berupa surat suara Pemilu 2024.
-
Siapa yang berperan dalam menjaga keamanan pemilu di Kota Pekanbaru? Polri bersama masyarakat bersinergi menciptakan kondusifitas jelang Pemilu 2024.
-
Kenapa Pemilu penting? Pemilu merupakan sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat untuk memilih Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Anggota Dewan Perwakilan Daerah, Presiden dan Wakil Presiden serta Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.
-
Apa yang terjadi pada pipa PAM di Petamburan? Pipa 900 mm di Petamburan 4, Jakarta Pusat bocor pada Kamis (21/9).
"Sebagian korban sudah dibolehkan pulang ke rumah masing-masing oleh petugas medis. Mereka yang dirawat di Klinik Veronica yaitu Rian, Erlena, Iwit, Wanda, dan Rosmarni," katanya kepada merdeka.com, Senin (16/4).
Sedangkan yang dibawa di Klinik Lampas Malam adalah Melda Irawati dan sudah pulang ke rumahnya. Di rumah sakit Prima antara lain, Citra Aroma (33), Yuli Purwanti (25) dan Riko (17), mereka bertiga terpaksa dirawat karena mengalami trauma.
"Dari hasil observasi oleh tim medis RS Prima, korban mengalami trauma pendengaran, mual dan muntah. Namun tidak ditemukan luka bakar pada bagian tubuh korban. Sesuai petunjuk dokter, 3 orang dirawat inap di RS tersebut," ucap Edy.
Edy menjelaskan, peristiwa itu terjadi ketika sejumlah warga sedang berbelanja di Pasar Kaget. Tiba-tiba ada petir menyambar pohon yang berada di tengah pasar. Sinar dan suara petir membuat warga yang berada di sekitaran pohon mengalami trauma dan langsung dilarikan ke klinik terdekat.
"Tidak ada korban jiwa dan materil dalam peristiwa tersebut, sebagian warga sudah pulang ke rumah, dan yang lainnya masih dirawat karena masih trauma," pungkas Edy.
Baca juga:
Berteduh, dua saudara kembar tewas disambar petir
Ini 4 sambaran petir paling parah di dunia, korbannya ratusan
2 Petani di Rokan Hilir tewas tersambar petir saat berteduh di pohon sawit
Pekerja proyek di Universitas Indonesia tewas tersambar petir
Teduh di Saung, lima warga Lebak disambar petir, satu tewas