Polisi akan Panggil Rizieq Syihab Terkait Kerumunan
Tubagus menjelaskan hasil gelar perkara menyatakan bahwa pelanggaran protokol kesehatan pencegahan Covid-19 pada acara yang dihadiri Rizieq Shihab di Petamburan memenuhi unsur pidana.
Kepolisian secara resmi mengumumkan perkara dugaan pelanggaran protokol kesehatan pencegahan Covid-19 pada acara yang dihadiri pimpinan FPI Rizieq Syihab dinaikkan dari tahap penyelidikan ke tahap penyidikan. Kepolisian memberikan sinyal mengagendakan pemeriksaan terhadap Rizieq sebagai saksi.
Rencana pemanggilan itu dikatakan oleh Direskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat saat dicecar awak media pada Jumat (27/11). Tubagus menyampaikan, kepolisian akan memanggil pihak-pihak terkait yang dinilai perlu untuk memenuhi alat bukti. Dalam hal ini, Tubagus tak mau berbicara spesifik.
-
Siapa yang mengunjungi Habib Rizieq? Bos jalan tol Jusuf Hamka membagikan momen saat ia berkunjung ke kediaman Habib Rizieq Shihab, di Instagram.
-
Kenapa Jusuf Hamka mengunjungi Habib Rizieq? Siang ini kami diundang makan nasi kebuli oleh beliau 🙏 Sambil mendiskusikan perkembangan dakwah yang sejuk. Serta dakwah untuk senantiasa MENGHARUMKAN AGAMA ISLAM. Sesuai dengan yang diajarkan Rasulullah (SAW)...," tulisnya dalam keterangan.
-
Kapan Habib Muhammad bin Idrus Al Habsyi meninggal? Makam Habib Muhammad meninggal di Kota Surabaya pada tahun 1917 Masehi.
-
Siapa Habib Ali Kwitang? Di awal abad ke-20, Habib Ali Kwitang menjadi sosok ulama yang paling berpengaruh di masa penjajahan Belanda dan Jepang. Ia merupakan keturunan dari Rasulullah di Betawi yang turut membantu kelahiran Republik Indonesia.
-
Kapan Jusuf Hamka berkunjung ke rumah Habib Rizieq? Siang ini kami diundang makan nasi kebuli oleh beliau 🙏 Sambil mendiskusikan perkembangan dakwah yang sejuk. Serta dakwah untuk senantiasa MENGHARUMKAN AGAMA ISLAM. Sesuai dengan yang diajarkan Rasulullah (SAW)...," tulisnya dalam keterangan.
-
Apa yang dilakukan Jusuf Hamka dan Habib Rizieq saat pertemuan mereka? Selain itu, dia juga sempat memuji sosok Jusuf Hamka yang selama ini memang dikenal sangat dermawan."Terima kasih banyak atas kunjungannya. Jusuf Hamka ini luar biasa membangun masjid di mana-mana tempat.Beramal baik, dan hubungannya dengan banyak orang juga sangat baik," kata Habib Rizieq.
"Iya (termasuk HRS), semua siapa saja, kita tidak mengkhususkan 1 atau 2 orang, siapa saja yang terkait dalam pemenuhan alat bukti tersebut akan kita panggil, dalam kapasitas ada dua, ada kapasitas sebagai saksi dan ada tersangka. Tapi untuk tersangka nanti kita lakukan gelar perkara setelah ada alat bukti," papar dia.
Tubagus menjelaskan hasil gelar perkara menyatakan bahwa pelanggaran protokol kesehatan pencegahan Covid-19 pada acara yang dihadiri Rizieq Shihab di Petamburan memenuhi unsur pidana.
"Kita meyakini bahwa peristiwa itu ada pidananya," ucap dia.
Saat ini, penyidik masih menyusun rencana untuk melanjutkan perkara ke tahap penyidikan.
"Nanti ada jadwalnya. Kita atur sedemikan rupa, karena harus memberikan waktu bagi orang yang dipanggil," tandas dia.
Reporter: Ady Anugrahadi
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Polisi Temukan Unsur Pidana dalam Kerumunan Acara Rizieq di Petamburan
Gubernur Lemhannas Kritik Langkah TNI Turunkan Baliho Habib Rizieq
Polri Sebut Penurunan Baliho Rizieq Syihab Demi Jaga Kamtibmas
Polri sebut Penurunan Baliho Rizieq Syihab Karena Melanggar Perda
Bima Arya: Rizieq Syihab Minta Tidak Dijenguk Dulu Karena Ingin Istirahat Total