Polri sebut penurunan kecelakaan Lebaran 2015 karena kerja aparat
Sementara korban meninggal dunia sebanyak 646 orang, menurun dari tahun sebelumnya berjumlah 722 orang.
Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Mabes Polri Kombes Suharsono mengatakan terjadi penurunan gangguan keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) serta kecelakaan lalu lintas dalam Lebaran tahun ini dari tahun sebelumnya.
Penurunan ini, menurut dia, karena hasil kerja pihak keamanan di lapangan baik dari Polri, TNI maupun lembaga lain.
Dari data yang diperoleh selama Operasi Ketupat Lebaran 2015, terjadi penurunan gangguan Kamtibmas sebesar 3 persen, yakni dari 1.731 kasus pada tahun sebelumnya menjadi 1.680 kasus pada tahun ini.
"Perkara ini didominasi pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan senjata apai (curas senpi), pencurian motor (curanmor), penganiayaan berat," jelas Suharsono di Kantor Divisi Humas Mabes Polri, Jaksel, Selasa (28/7).
Lanjut Suharsono, kecelakaan lalu lintas juga menurun. Diketahui pada tahun 2014 terjadi kecelakaan sebanyak 3.337, sementara pada tahun ini menurun menjadi 3.048.
Sementara korban meninggal dunia sebanyak 646 orang, menurun dari tahun sebelumnya berjumlah 722 orang.
"Luka berat 1.057 turun 5 persen, yang pada tahun 2014 berjumlah 1.107 orang. Sementara luka ringan 3.891 turun 7 persen pada tahun 2014 yakni 4.195," jelasnya.
Terkait tipe kendaraan yang mengalami kecelakaan lalu lintas, Suharsono mengatakan didominasi oleh kendaraan roda dua sebanyak 3.633 dengan presentase penurunan 0,24 persen.
Kecelakaan lalu lintas yang menurun signifikan pada lebaran 2015 ini karena maksimalnya upaya aparat, baik dari polisi, TNI maupun lembaga lain. Dari pihak yang terlibat, hampir 200 ribu diketahui turun langsung ke lapangan.
"Pos Pam hampir 3.000 titik, 1.200 pos layanan ini dimanfaatkan saudara kita, tahun 2015 lebih baik, mudah mudahan ke depan evaluasi terus ditingkatkan. Maka 2016 akan lebih baik," papar Harsono.
Baca juga:
Kemenhub catat 8.759 penerbangan delay selama musim mudik 2015
Sidak saat Lebaran, Jonan kecewa ada bus kota abaikan keselamatan
Terminal buruk, pemakaian bus saat Lebaran turun 10 persen
Menteri Jonan gusar bus mulai ditinggalkan masyarakat
Mudik Lebaran 2015, angka kecelakaan menurun 82 persen
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
-
Apa yang terjadi di Jakarta pada tanggal 15 Maret 2024? "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Kenapa Festival Tembakau Madura diadakan? Festival Tembakau Madura diinisiasi dan dikerjakan oleh masyarakat Desa Lebeng Timur yang berprofesi sebagai petani tembakau.Festival ini jadi bentuk ungkapan rasa syukur petani atas hasil bumi berupa tembakau.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Kapan Festival Tembakau Madura diadakan? Festival Tembakau Nusantara akan diselenggarakan pada 29-30 September 2023.
-
Dimana Festival Tembakau Madura diadakan? Festival Tembakau Madura diinisiasi dan dikerjakan oleh masyarakat Desa Lebeng Timur yang berprofesi sebagai petani tembakau.