Prabowo Ajak Ketum Koalisi Tos Ala Anak Basket: Go Fight Team, The Winning Team
Mereka pun riuh tepuk tangan setelah melakukan tos itu.
Prabowo kembali berkata bahwa KIM merupakan tim yang menang.
Prabowo Ajak Ketum Koalisi Tos Ala Anak Basket: Go Fight Team, The Winning Team
Para Ketua Umum Partai Politik Koalisi Indonesia Maju (KIM) melakukan tos ala basket setelah melakukan pertemuan di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat. Tos tim itu diinisiasi oleh bacapres sekaligus Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto.
- Pekan Pertama Kampanye, Prabowo-Gibran Bakal Nonton Bareng Final Piala Dunia U-17 di Solo
- Tak Hanya Berprestasi di Pekerjaan, Tim Basket Putra & Putri BRI Jadi Juara di Liga Jasa Keuangan 2023
- Unggul Head to Head, Prabowo Berpeluang Dapat Limpahan Suara dari Pendukung Anies
- Pujian Airlangga Usai Dukung Prabowo di Pilpres 2024
Prabowo melakukan tos bersama Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra dan Ketua Umum Gelora Anis Matta.
Mulanya, setelah sesi tanya jawab mereka melakukan foto bersama gaya formal. Namun, Prabowo menyeletuk ingin tos seperti pemain basket ketika ingin bertanding.
Menteri Pertahanan itu pun mengajak mengumpulkan tangan ke tengah. Kemudian, mereka menurunkan tangan dan mengangkat ke atas dengan berteriak.
"Go fight team," ucap Prabowo diikuti para ketum parpol KIM usai konferensi pers di DPP Golkar, Kamis (14/9).
Prabowo kembali berkata bahwa KIM merupakan tim yang menang.
"The winning team," tambah Prabowo.
Mereka pun riuh tepuk tangan setelah melakukan tos itu. Para elite partai masing-masing juga senang melihat para bosnya kompak tos bersama.