Protokol Kesehatan, UTBK di Universitas Jember Dibatasi Hanya 20 Peserta Per Sesi
Sejumlah persiapan telah dilakukan oleh kampus negeri penyelenggara UTBK, untuk menyesuaikan pelaksanaan ujian dengan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Setelah sebelumnya sempat ditunda, pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dalam rangka Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020, akan segera digelar. Pendaftaran UTBK-SBMPTN sudah berlangsung sejak 2 Juni lalu dan akan berakhir pada 20 Juni 2020 mendatang.
Adapun pelaksanaan UTBK akan berlangsung pada 5 Juli hingga 12 Juli 2020 mendatang. Sejumlah persiapan telah dilakukan oleh kampus negeri penyelenggara UTBK, untuk menyesuaikan pelaksanaan ujian dengan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
-
Apa tujuan dari program SEB Pertamina yang digelar di SMK SMTI Kota Makassar? Program SEB bertujuan untuk mendukung keterlibatan sekolah dan generasi muda dalam keberlanjutan lingkungan (environmental sustainability). Program ini juga mendorong para siswa memberikan dampak ke masyarakat sekitar melalui edukasi dan penggunaan energi terbarukan.
-
Apa yang dulu dipelajari di SMPN 5 Bandung? Mengutip laman resmi SMPN5 Bandung, pasca pendiriaannya di tahun 1920, sekolah tersebut dulunya merupakan sekolah MULO (Meer Uitgebreid Lager Onderwijs). MULO memiliki status setingkat sekolah jenjang dasar dengan ilmu luas.Sesuai namanya, kurikulum yang diajarkan adalah seputar ilmu pendidikan dasar dengan tambahan sedikit materi untuk tingkat selanjutnya.
-
Kapan SMPN 5 Bandung menjadi penjara? Sekolah ini kemudian beralih fungsi setelah masuk kolonial Jepang. Tekanan yang kuat terhadap rakyat Indonesia dan penjajah Belanda, membuat bangsa Eropa kalah.Mereka banyak dipersekusi oleh tentara Jepang, termasuk dipenjarakan. Bangunan SMPN 5 ini menjadi salah satu lokasi penjara bagi bangsa Eropa Belanda yang terjebak di Indonesia.
-
Siapa saja yang diizinkan sekolah di SMPN 5 Bandung? Walau untuk tingkat dasar, sayangnya sekolah ini tak bisa menerima siswa sembarangan. Hanya dari kalangan pribumi tertentu, serta kalangan Belanda dan elite Tionghoa yang menjadi prioritas siswa.
-
Siapa yang berhasil kuliah di UGM lewat jalur SNBP? Kini ia berhasil menempuh pendidikan di Prodi Ilmu dan Industri Peternakan, Fakultas Peternakan UGM lewat jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP).
-
Di mana Basaria Panjaitan menyelesaikan pendidikan SMA? Kemudian, Basaria melanjutkan SMA di kota yang sama yaitu di SMA Negeri 3 Medan.
"Kita berlakukan aturan, di setiap lokasi UTBK hanya akan diisi peserta separuh dari kapasitas asal; penyediaan fasilitas cuci tangan bagi peserta, pembersihan perangkat komputer setiap kali digunakan dan petugas yang memeriksa suhu tubuh peserta setiap kali UTBK akan dimulai," ujar Iwan Taruna, Rektor Universitas Jember kepada awak media pada Jumat (5/6).
Secara rinci, di setiap UTBK, panitia hanya menampung 360 peserta yang disebar di delapan belas ruang UTBK yang terbagi di sebelas lokasi. "Jadi di setiap lokasi UTBK di setiap sesinya hanya akan ada dua puluh peserta saja. Lokasi UTBK di antaranya di Fakultas Kedokteran, Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Kedokteran Gigi dan lokasi lainnya. Total selama pelaksanaan UTBK dari tanggal 5 hingga 12 Juli 2020, ada 30 sesi, yang artinya UTBK SBMPTN di Universitas Jember maksimal diikuti oleh 10.800 peserta UTBK," papar Iwan.
Dengan penyesuaian terhadap protokol kesehatan ini, jumlah peserta UTBK di kampus Unej akan berkurang lebih dari 50 persen. Sebab, di tahun lalu, peserta UTBK di Unej mencapai 25.560 peserta. Kesiapan menggelar UTBK di Unej juga ditunjukkan dengan penyediaan fasilitas cuci tangan, penyemprotan disinfektan untuk ruangan dan perangkat komputer setiap kali usai pelaksanaan UTBK, penempatan tenaga kesehatan yang memeriksa peserta, hingga pemakaian face shield bagi pengawas dan panitia UTBK.
Unej juga telah berkoordinasi dengan setiap gugus tugas penanganan Covid-19 serta polisi di beberapa daerah yang menjadi asal calon peserta UTBK SBMPTN agar memberikan kesempatan bagi calon peserta untuk menuju ke Jember dan balik ke daerah asalnya.
"Karena peserta UTBK di Unej sebagian juga berasal dari luar Jember juga. Kami akan wajibkan peserta UTBK menggunakan masker ketika pelaksanaan ujian dan mengikuti protokol kesehatan yang berlaku," papar doktor teknologi pangan lulusan Asian Institute of Technology ini.
Hingga hari Jumat (5/6) pukul 14.00 WIB ini, tercatat sudah ada 5.265 calon peserta yang akan mengikuti UTBK di Universitas Jember. Jumlah tersebut terdiri dari 3.736 peserta reguler dan 1.529 peserta dengan status calon penerima beasiswa KIP-Kuliah.
"Bagi peserta UTBK SBMPTN, mohon agar melihat dulu kesesuaian antara jurusan saat sekolah dengan syarat yang ditentukan oleh program studi yang dipilih. Mengingat tahun ini UTBK hanya mengujikan Tes Potensi Skolastik saja. Bagi peserta UTBK SBMPTN yang ingin berkonsultasi, dapat mengunjungi Pusat Informasi SBMPTN di Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa pada tiap jam kerja,” imbuh Rokhmad Hidayanto, Kasubag Humas Universitas Jember.
Sebelumnya, pendaftaran dan pelaksanaan UTBK SBMPTN sempat tertunda karena pandemi Covid-19. Rencana awal, pendaftaran dilakukan pada 30 Maret 2020 dan pelaksanaan UTBK dilakukan pada 20 April 2020. Namun karena situasi yang tidak memungkinkan, Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) pada 23 Maret 2020 lalu memutuskan untuk pelaksanaan pendaftaran dan pelaksanaan ujian.
Baca juga:
Tips Bagi Calon Peserta UTBK-SBMPTN Menghadapi Ujian
Catat, Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer Dibuka 2-20 Juni
Menteri Nadiem Pastikan SBMPTN 2020 Tidak Dibatalkan
Pengumuman SBMPTN 2019, UNS Solo Terima 3.361 Calon Mahasiswa
Universitas Brawijaya Paling Diminati Calon Mahasiswa di SBMPTN 2019
168.742 Peserta SBMPTN Diterima di 85 Perguruan Tinggi Negeri