Ribuan Aparat dan Polwan Berhijab Amankan Harlah Muslimat NU di GBK
Ribuan personel gabungan Polri, TNI dan Pemprov DKI mulai malam ini akan diturunkan guna mengamankan Peringatan Hari Lahir Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) ke 73, di Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (27/1) dini hari. Acara akan dimulai pukul 00.00 hingga 09.30 WIB.
Ribuan personel gabungan Polri, TNI dan Pemprov DKI mulai malam ini akan diturunkan guna mengamankan Peringatan Hari Lahir Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) ke 73, di Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (27/1) dini hari. Acara akan dimulai pukul 00.00 hingga 09.30 WIB.
"Pengamanan sejumlah 5.000 personel Polri, TNI, dan Pemprov. Di acara itu juga kita siapkan pasukan polwan berhijab," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono kepada merdeka.com, Sabtu (26/1).
-
Bagaimana NU dan Muhammadiyah berbeda dalam menjalankan ibadah? NU mengajarkan pendekatan yang lebih fleksibel dan toleran terhadap praktik-praktik lokal dan tradisional yang ada sebelumnya. Di sisi lain, Muhammadiyah mengedepankan pemahaman agama yang murni sesuai dengan Al-Qur'an dan Hadis.
-
Kapan Masjid Nur Abdillah diresmikan? Menurut kanal Youtube Traveling All In, masjid ini baru diresmikan pada 2021 lalu. Proses pembangunannya sudah dimulai sejak 2019 lalu, hingga kini menjadi ikon wisata religi di Kabupaten Serang, Banten.
-
Di mana Pondok Pesantren Raudhatul Mujawwidin berada? Pondok Pesantren Raudhatul Mujawwidin berdiri di Desa Tirta Kencana, Kecamatan Rimbo Bujang, Kabupaten Tebo.
-
Siapa saja yang Zulhas ajak duduk bareng untuk menyatukan NU dan Muhammadiyah? "Saya berusaha mendudukkan NU dan Muhammadiyah mulai dari Kabupaten Lampung, lalu ke tempat lain terus menerus. Dulu di Surabaya juga pernah dipimpin Muhammadiyah dalam satu forum duduk bareng (dengan NU),"
-
Kapan Mohammad Nazir Datuk Pamoentjak wafat? Ia wafat di Bern, Swiss pada tanggal 10 Juli 1965 di usianya yang sudah 68 tahun.
-
Apa yang diraih oleh Mukhamad Ngainul Malawani di UGM? Pada Rabu (24/1), sebanyak 836 Mahasiswa Program Pascasarjana UGM menjalani wisuda di Grha Sabha Pramana. Salah satu dari mereka ada nama Mukhamad Ngainul Malawani (31). Pria yang akrab disapa Ngainul itu berhasil meraih IPK tertinggi yaitu 4,00 sekaligus berpredikat pujian. Tak hanya itu, ia juga menjadi wisudawan dengan predikat lulusan tercepat karena berhasil meraih gelar doktor dalam waktu 2 tahun 8 bulan 17 hari. Padahal masa studi rata-rata jenjang program S3 adalah 4 tahun 9 bulan.
Kata Argo, pengamanan akan dibagi empat ring. Di mana ring satu di Stadion GBK. "Ring dua akses masuk ring road, ring tiga akses masuk ring road, dan ring empat di luar kawasan GBK," ujarnya.
Dalam acara itu, polisi juga telah menyiapkan beberapa kantong parkir. "Kita siapkan belakang Gedung DPR/MPR, samping Hotel Mulia, dan parkir timur," pungkasnya.
Sementara itu Plt Kadishub DKI Jakarta, Sigit Wijatmoko memprediksi, 100 ribu orang dari beberapa daerah akan hadir ke GBK dengan menggunakan 2 ribu bus. Pihaknya pun telah menyediakan halaman parkir.
"Kantong parkir antara lain, di kawasan GBK, TVRI, ex Taman Ria Senayan, Kemenpora, Kemenpan, Polda Metro Jaya, SCBD, Thamrin 10 dan belakang Hotel Sultan," kata Sigit.
Katanya, penutupan lalu lintas kemungkinan tak akan dilakukan lantaran jumlah kendaraan yang belum banyak.
"Ketika kedatangan bus peserta atau jemaah berlangsung akan dilakukan pengaturan lalu lintas sistem buka dan tutup jalan secara situasional (pada ruas jalan ataupun di persimpangan yang dekat kawasan GBK oleh petugas di lapangan, mulai pukul 00.00 sampai dengan 02.30 WIB. Kemudian secara bertahap bus-bus yang parkir di kantong parkir di informasikan untuk masuk ke GBK. Apabila terjadi kepadatan di dalam kawasan GBK, pihak GBK akan membuka beberapa pintu lainnya untuk akses bus," beber Sigit.
Lebih jauh, Sigit menyebut jika pengaturan dan rekayasa lalu lintas ketika bus-bus masuk dan keluar kawasan GBK dilakukan dengan sistem buka dan tutup di Jalan Gerbang Pemuda atau di persimpangan yang dekat kawasan GBK secara situasional oleh petugas di lapangan, mulai pukul 09.30 sampai dengan selesai.
Apabila kondisi Ialu lintas cukup padat karena bus-bus parkir di badan jalan sekitar kawasan GBK, maka dilakukan pengalihan arus lalu lintas sebagai berikut :
1. Arus lalu lintas dari arah Semanggi dilarang ke kiri yang menuju Jl. Gerbang Pemuda dialihkan lurus menuju Jl. Palmerah Timur dan seterusnya.
2. Arus lalu lintas dari arah Slipi yang akan menuju JI. Gerbang Pemuda melalui Flyover Senayan dialihkan lurus kearah Semanggi dan seterusnya.
3. Arus lalu lintas dari arah JI. Asia Afrika Sisi barat dilarang belok kanan ke JI. Pintu 1 Senayan dialihkan lurus dan seterusnya.
4. Arus lalu lintas dari arah JI. Asia Afrika Sisi barat dilarang belok kanan ke JI. Gerbang Pemuda dialihkan lurus dan seterusnya.
Baca juga:
Cak Imin Minta Didoakan PKB Dapat Jatah 10 Menteri dari Jokowi
Said Aqil: Imam Masjid, Khatib, KUA Harus Dari NU, Kalau Tidak Salah Semua
Di Harlah ke-73 Muslimat NU, Khofifah Puji Infrastruktur Jokowi
Jokowi: Semoga Muslimat NU Tambah Jaya
Yenny Wahid: Ibunda Presiden Jokowi Sering Ikut Pengajian Muslimat NU