Romi Herton dan istri izin melayat, sidang kasus pilkada ditunda
Romi mendapat kabar adiknya wafat dan meminta izin buat melayat ke Palembang.
Proses persidangan terdakwa kasus suap sengketa pemilihan kepala daerah Kota Palembang di Mahkamah Konstitusi, Romi Herton, dan istrinya, Masyito, hari ini sedikit terganggu. Sebabnya adalah Romi mendapat kabar adiknya wafat dan meminta izin buat melayat ke Palembang.
Kabar itu disampaikan oleh penasihat hukum Romi-Masyito, Sirra Prayuna, di awal persidangan. Dia meminta kepada majelis hakim bisa memberikan izin kepada kliennya supaya boleh menghadiri pemakaman.
"Baru saya menerima berita duka. Adik kandung terdakwa meninggal tadi pagi yang bernama Iwan. Kami ingin mengajukan permohonan agar terdakwa 1 dan 2 hadir di pemakaman adik kandung terdakwa," kata Sirra pada awal sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (18/12).
Mendengar penjelasan itu, Ketua Tim Jaksa Penuntut Umum Pulung Rinandoro menyatakan bisa memahami dan tidak menghalangi niat Romi dan istri buat melayat. Tetapi menurut dia, hal itu harus dilakukan sesuai aturan.
"Pada prinsipnya dari segi kemanusiaan, kami tidak keberatan. Tentunya harus berkoordinasi dengan rutan," ujar Pulung.
Ketua Majelis Hakim Muhammad Muchlis menyatakan mengizinkan Romi dan Masyito terbang ke Palembang buat melayat hari ini. Dia juga memutuskan menunda sidang hari ini dan meminta maaf kepada para saksi telah hadir.
"Ada berita duka, berdasar permohonan JPU dan hakim karena dasar kemanusiaan. Kami berikan izin keluar ke para terdakwa untuk menghadiri prosesi pemakaman," kata Hakim Muchlis.
Hakim Ketua Muchlis menyatakan sidang akan ditunda pada Kamis (8/1). Dia meminta supaya saksi-saksi sudah dipanggil hari ini hadir kembali pada sidang lanjutan.
"Sidang hari ini saya tunda Kamis, 8 Januari 2015. Oleh karena Kamis depan banyak teman-teman yang sudah cuti," ujar Hakim Muchlis.
Baca juga:
Di sela-sela sidang, Romi Herton pamer 2 lagu ciptaannya
Romi Herton masih ogah lepas SPBU yang dijual buat sogok Akil
Saksi akui diminta Romi Herton bohong soal harga jual SPBU
Wali Kota non-aktif Palembang jual SPBU buat modal suap Akil
Satpam MK akui Muchtar cari tahu soal sengketa Pilkada Sumsel
Satpam MK sebut Muchtar Ependy urus sengketa Pilkada Palembang
Muchtar Ependy desak satpam MK beri akses ke pihak berperkara
-
Apa itu pindang tulang iga sapi khas Palembang? Pindang tulang iga sapi dapat menjadi menu alternatif dalam acara makan Anda bersama keluarga.
-
Apa pasal yang menjerat pelaku pembunuhan siswi di Palembang? Para pelaku terjerat pasal penganiayaan dan pencabulan anak yakni pasal 76 C dan Pasal 80 ayat 3 UU No. 35 Tahun 2014 Tentang Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara dan denda Rp3 miliar.
-
Kenapa Lak masuk ke Palembang? Konon, Lak masuk ke Palembang diperkirakan pada zaman awal berdirinya Kerajaan Palembang sekitar abad 16.Saat itu, banyak dijumpai gaya arsitektur rumah Palembang yang dibangun dalam bentuk limas.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Apa yang dimaksud dengan Telok Abang di Palembang? Dalam bahasa Palembang, telok diartikan telur dan abang artinya merah. Artinya secara keseluruhan, Telok Abang merupakan telur rebus yang cangkangnya diberi warna merah.
-
Apa yang dimaksud dengan Songket Palembang? Songket Palembang adalah kain tradisional dari Sumatra Selatan yang dikenal dengan tenunannya yang rumit dan motifnya yang indah. Kain ini merupakan warisan budaya takbenda yang telah ada sejak zaman Sriwijaya, dan telah menjadi simbol kebanggaan masyarakat Palembang.