Ruhut sarankan Luthfi mundur dari DPR dan Presiden PKS
Ruhut meminta Luthfi untuk menerima dan meletakkan jabatannya dengan ikhlas, tidak seperti Anas Urbaningrum.
Kader Partai Demokrat Ruhut Sitompul menyarankan agar Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq mundur dari jabatannya sebagai anggota DPR dan juga sebagai presiden partai. Menurutnya jangan sampai citra politisi semakin tercoreng karena ulah segelintir orang.
"Siapa pun kadernya harus ksatria, legowo mundurlah, budaya malu lah," kata Ruhut di Gedung DPR, Kamis (31/1).
Ruhut pun meminta semua pihak untuk tetap menghormati KPK. Mantan pengacara kondang ini yakin KPK tidak tebang pilih dalam mengungkap suatu kasus. Oleh karena itu dia meminta Luthfi untuk menerima dan meletakkan jabatannya dengan ikhlas, tidak seperti Anas Urbaningrum.
"Kalau dia (Anas) sudah jadi rahasia umum enggak usah ditanyain lagi, udah sering saya minta dia mundur," ujarnya.
Mantan Artis di film 'Gerhana' ini berharap KPK cepat menuntaskan kasus ini agar masyarakat bisa menilai politisi mana saja yang bermasalah atau tidak. "Kita tunggu hasil penyidikan KPK," pungkasnya.
Ini pernyataan lengkap Luthfi Hasan Ishaaq sebelum dijemput KPK
Mungkinkah PKS akan pecat presidennya sendiri?
Penonaktifan Presiden PKS Luthfi Hasan tunggu majelis suro
KPK geledah 4 tempat terkait kasus suap daging impor
Maharani, mahasiswi cantik yang ditahan KPK akhirnya dibebaskan
-
Apa yang ditemukan KPK terkait dugaan korupsi Bantuan Presiden? Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan adanya dugaan korupsi dalam bantuan Presiden saat penanganan Pandemi Covid-19 itu. "Kerugian sementara Rp125 miliar," kata Juru Bicara KPK, Tessa Mahardika, Rabu (26/6).
-
Kapan KPK menahan Bupati Labuhanbatu? Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menunjukkan sejumlah uang hasil Operasi Tangkap Tangan (OTT) Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga di Gedung Merah Putih, Jakarta, Jumat (12/1/2024).
-
Kapan Bupati Labuhanbatu ditangkap KPK? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Apa yang disampaikan oleh PKS terkait putusan MK ? "Putusan tersebut harus kita hormati sekaligus menjadi penanda dari ujung perjuangan konstitusional kita di Pilpres tahun 2024,”
-
Bagaimana KPK menangkap Bupati Labuhanbatu? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Apa yang jadi dugaan kasus KPK? Pemeriksaan atas dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN Bupati Sidoarji Ahmad Muhdlor Ali diperiksa KPK terkait kasus dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN di lingkungan BPPD Pemkab Sidoarjo.