Rusak Parah dan Bikin Macet, Underpass Makamhaji Sukoharjo Ditutup
Underpass Makamhaji, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah ditutup mulai hari ini, Senin (21/2). Kondisi badan jalan yang merupakan salah satu pintu masuk dan keluar Kota Solo di sisi barat selatan itu rusak parah.
Underpass Makamhaji, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah ditutup mulai hari ini, Senin (21/2). Kondisi badan jalan yang merupakan salah satu pintu masuk dan keluar Kota Solo di sisi barat selatan itu rusak parah.
Selain aspal yang mengelupas, tak jarang terjadi genangan saat hujan deras. Kondisi tersebut tentu saja menimbulkan kemacetan parah dari dua arah. Kerusakan jalan underpass di bawah perlintasan kereta api Solo - Yogyakarta terus berulang saat musim hujan tiba. Perbaikan secara tambal sulam sering dilakukan, namun tak menyelesaikan permasalahan.
-
Di mana Seksi Lalu Lintas Jalan dibentuk? Pada tanggal 22 September 1955. Kepala Jawatan Kepolisian Negara mengeluarkan Order No 20 / XVI / 1955 tanggal 22 September 1955, tentang Pembentukan Seksi Lalu Lintas Jalan, pada tingkat pusat yang taktis langsung di bawah Kepala Kepolisian Negara.
-
Kapan uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dilakukan? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kapan Soeharto bertugas di Sulawesi Selatan? Soeharto dan keluarga BJ Habibie sudah saling kenal dan dekat sejak tahun 1950. Kala itu, Soeharto berdinas di Sulawesi Selatan dan kebetulan rumah BJ Habibie tepat di depan markasnya, Brigade Mataram.
-
Mengapa Soeharsikin membuka indekos di Jalan Peneleh? Perjuangan Keberadaan indekos fenomenal di Jalan Peneleh merupakan ide Soeharsikin. Saat itu, ia bertekad meringankan beban ekonomi keluarga, karena HOS Tjokroaminoto juga sibuk berpolitik.
-
Apa yang terjadi pada rombongan pesepeda di Jalan Jenderal Sudirman? Rombongan pesepeda ditabrak oleh pengendara motor trail merek Kawasaki KLX 150 dengan pelat nomor B 3700 PCY di jalur sepeda kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat pada Sabtu (22/7) kemarin.
-
Kenapa Soekarno dipenjara di Jalan Banceuy? Di tahun 1929, orator ulung itu sempat ditawan Belanda karena gerakan pemberontakannya terhadap kolonialisme di Partai Nasional Indonesia (PNI).
Bupati Sukoharjo, Etik Suryani mengatakan, underpass Makamhaji mendesak untuk diperbaiki. Pihaknya sudah berkirim surat ke Dirjen Perkeretapian dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR) beberapa waktu lalu.
"Ini mendesak sekali untuk diperbaiki. Kita malu juga setiap hari dikomplain masyarakat," ujar Etik, saat meninjau lokasi, Senin (21/2).
Menurut dia, surat tersebut sudah mendapatkan tanggapan dan mulai dikerjakan hari ini. Pengerjaan akan dimulai 21 Februari hingga 7 Maret 2022. "Nanti akan dicor beton, mudah-mudahan ini bisa terealisasi dengan baik. Ini merupakan hasil respon surat yang kita kirim," katanya.
Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan menyampaikan, pihaknya telah menyiapkan pengalihan arus lalu lintas selama penutupan jalan. Petugas sudah melakukan sosialisasi dengan menyebar peta jalan pada masyarakat.
Diharapkan dengan informasi tersebut membuat pengguna bisa hafal jalan yang akan dilintasi.
"Dalam rangka perbaikan Underpass Makamhaji Satlantas Polres Sukoharjo telah menyiapkan rekayasa atau pengalihan arus lalu lintas. Pengalihan arus lalu lintas dilakukan mengingat selama perbaikan underpass nanti jalur menuju kesana ditutup total selama beberapa hari," katanya.
©2022 Merdeka.com/arie sunaryo
Kapolres mengatakan, dampak penutupan tersebut dikhawatirkan bisa menimbulkan kemacetan panjang kendaraan. Untuk itu disiapkan jalur alternatif agar kendaraan tidak menutup disatu lokasi disekitar Underpass Makamhaji Kartasura.
Berdasarkan peta pengalihan arus lalu lintas yang dikeluarkan Satlantas Polres Sukoharjo, untuk kendaraan pribadi, truk, bus dari arah barat Boyolali sampai di simpang Tugu Kartasura yang akan menuju ke Kota Solo akan diarahkan melalui Jalan Ahmad Yani.
Pengalihan Arus
Namun khusus kendaraan pribadi yang akan ke arah timur dan melintas di Jalan Slamet Riyadi masih diperbolehkan. Nantinya kendaraan pribadi tersebut hanya akan bisa melintas di simpang TPU Pracimaloyo Makamhaji Kartasura diarahkan ke utara sampai ke Jalan Ahmad Yani.
Pengalihan melalui TPU Pracimaloyo Makamhaji Kartasura disebabkan karena jalan yang ke timur lagi ditutup menuju underpass Makamhaji Kartasura. Disimpang tiga TPU Pracimaloyo, nanti akan ditempatkan petunjuk arah dan dijaga petugas untuk membantu mengatur arus lalu lintas.
Kendaraan dari barat arah Boyolali yang akan ke selatan diarahkan melalui Keraton Kartasura hingga tembus ke perlintasan kereta api Mayang Gatak dan ke Baki hingga Simpang Empat Gentan Baki. Khusus di perlintasan kereta api Mayang Gatak, pihsknya akan menempatkan petugas membantu pengaturan lalu lintas mengingat dititik tersebut rawan kemacetan saat kereta api melintas.
Pengalihan kendaraan besar juga dilakukan agar tidak melintas melalui underpass Makamhaji Kartasura. Kendaraan besar diarahkan dari simpang Tugu Kartasura melalui jalur Yogyakarta hingga ke simpang Pakis. Kendaraan kemudian diarahkan melalui Wonosari, Klaten kemudian baru masuk Baki, Solo Baru dan Sukoharjo.
Satlantas Polres Sukoharjo juga akan melakukan pengalihan arus kendaraan dari timur yang akan menuju ke barat karena akses Underpass Makamhaji Kartasura ditutup. "Sudah dilakukan penyebarluasan informasi pengalihan arus lalu lintas dampak nanti perbaikan Underpass Makamhaji Kartasura karena akan dilakukan penutupan total," ujarnya.
Kapolres meminta pada masyarakat untuk menggunakan jalur yang sudah disiapkan petugas dan tidak memaksakan diri masuk ke jalur Underpass Makamhaji Kartasura karena akan ditutup total. Untuk memperlancar perbaikan jalur tersebut maka, Kapolres menegaskan petugas tetap akan diturunkan untuk membantu pengaturan arus lalu lintas.
(mdk/rnd)