Saat Susi naik mobil orasi di depan Istana usai rapat bareng Jokowi
Saat Susi naik mobil orasi di depan Istana usai rapat bareng Jokowi. usi menaiki mobil komando dan memberikan orasi singkat. Susi meminta para nelayan menghormati keputusan Presiden Joko Widodo bahwa nelayan masih boleh menggunakan cantrang, namun pada saatnya harus beralih ke alat tangkap ramah lingkungan.
Ribuan nelayan menggelar demonstrasi pelarangan cantrang depan Istana Merdeka, Jakarta. Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti yang selesai rapat bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba-tiba keluar Istana dan menemui para nelayan.
Di lokasi, Susi menaiki mobil komando dan memberikan orasi singkat. Susi meminta para nelayan menghormati keputusan Presiden Joko Widodo bahwa nelayan masih boleh menggunakan cantrang, namun pada saatnya harus beralih ke alat tangkap ramah lingkungan.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa saja yang diresmikan Jokowi di Sulawesi Barat? "Juga pembangunan 3 ruas jalan sepanjang 22,4 kilometer yang ditangani dengan Inpres Jalan Daerah," ucap Jokowi.
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang menjadi sorotan utama Presiden Jokowi tentang pangan di Indonesia? Sebelumnya, Presiden Jokowi pernah menyoroti permasalahan pangan di Indonesia, bahwa permintaan selalu meningkat karena populasi yang terus bertambah.
-
Kapan Prabowo Subianto menjabat sebagai Menteri Pertahanan? Menteri Kementerian Pertahanan (2019-sekarang)
"Bapak dan ibu semua yang hadir hari ini, keputusan tadi tolong dihormati," pinta Susi dengan suara lantang, Rabu (17/1).
Susi menginginkan, tidak ada lagi kapal cantrang ilegal. Dia juga mengingatkan agar kapal tangkap ikan harus punya ukuran yang sesuai dengan peraturan menteri kelautan dan perikanan. Berdasarkan aturan, kapal tangkap ikan harus berukuran di atas 30 GT.
Selain itu, Susi menegaskan tidak boleh ada tambahan kapal cantrang. Bagi nelayan yang tidak setuju dengan permintaan tersebut, Susi mengancam akan menindak tegas.
"Setuju? Harus. Kalau enggak setuju tak cabut lagi," ucapnya.
Susi juga meminta agar para nelayan mengikuti arahan Jokowi. Jika nelayan bandel, nantinya Jokowi yang kesulitan mengatasi masalah.
Bagi nelayan yang membutuhkan kredit perbankan, Susi menyambut antusias. Pemerintah, kata dia, siap membantu para nelayan untuk mengurus kredit perbankan.
"Kredit macet juga akan dibantu tetapi enggak boleh bohong ukuran kapal. Kalau masih ada yang bohong tahun depan ditenggelamin," kata Susi.
Di akhir orasinya, Susi menegaskan kembali keinginannya mendorong nelayan menguasai lautan Indonesia. Kapal tangkap ikan ilegal tidak boleh menguasai perairan Indonesia.
"Saya ingin anda anda menguasai laut Indonesia. Bukan kapal-kapal ikan asing. Hidup nelayan Indonesia!" tutupnya
Baca juga:
Tak cabut larangan cantrang, Menteri Susi bentuk Satgas pengawasan peralihan
Luhut soal pelarangan cantrang: Ibu Susi tahu apa yang dia lakukan
Aksi ribuan nelayan Cantrang geruduk Istana
Menko Luhut: Alat tangkap cantrang bisa digunakan dengan aturan khusus
Bertemu Teten Masduki, nelayan minta penggunaan cantrang tidak dilarang