Satgas Minta Masyarakat Tak Bikin Kerumunan di Lokasi Rapid Test
"Jangan sampai dalam upaya memperoleh hasil tes, masyarakat melanggar protokol kesehatan dan tertular Covid-19. Ingat, bahwa masyarakat tidak boleh berkerumun atas alasan apa pun," kata Wiku.
Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Bakti Bawono Adisasmito, meminta masyarakat tidak membuat kerumunan di lokasi penyedia layanan rapid test antigen. Dia mengingatkan, kerumunan berisiko menularkan Covid-19.
"Jangan sampai menimbulkan kerumunan di lokasi testing. Selalu ikuti arahan dari petugas di lapangan," tegasnya dalam konferensi pers yang disiarkan melalui YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (22/12).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Di mana virus dapat menyebar? Virus juga dapat menyebar melalui udara, air, makanan, dan kontak langsung dengan individu yang terinfeksi.
-
Bagaimana cara kerja virus? Cara kerja virus adalah sebagai berikut:Virus masuk ke dalam tubuh inang melalui berbagai cara, seperti udara, darah, cairan tubuh, atau kontak langsung dengan benda yang terkontaminasi virus.Virus mencari sel inang yang cocok untuk menginfeksi. Sel inang adalah sel yang memiliki reseptor yang sesuai dengan protein permukaan virus. Virus melekat pada reseptor sel inang dan memasukkan materi genetiknya (DNA atau RNA) ke dalam sel inang. Materi genetik virus dapat berbentuk untai tunggal atau ganda, linear atau sirkuler.Materi genetik virus mengambil alih fungsi sel inang dan membuat sel inang menjadi pabrik virus. Sel inang akan menghasilkan ribuan salinan virus baru dengan menggunakan bahan-bahan dari sel inang itu sendiri.Virus baru keluar dari sel inang dengan cara lisis (membuat sel pecah) atau budding (membuat kantung-kantung kecil di permukaan sel). Virus baru kemudian siap untuk menginfeksi sel-sel lain.
Permintaan serupa disampaikan kepada masyarakat yang hendak mengambil hasil rapid test. Wiku mengaku mendapat laporan bahwa terjadi kerumunan di sejumlah fasilitas transportasi umum yang menyediakan layanan rapid test.
"Jangan sampai dalam upaya memperoleh hasil tes, masyarakat melanggar protokol kesehatan dan tertular Covid-19. Ingat, bahwa masyarakat tidak boleh berkerumun atas alasan apa pun," kata dia.
Selain itu, Wiku juga mengingatkan bahwa Natal 2020 harus menerapkan protokol kesehatan sebagaimana yang ditegaskan dalam Surat Edaran Menteri Agama Nomor 23 Tahun 2020 Tentang Panduan Penyelenggaraan Kegiatan Ibadah dan Perayaan Natal di Masa Pandemi Covid-19. Dia mengatakan, Natal tetap bisa dijalankan secara tatap muka tapi tetap mengutamakan kesehatan dan keselamatan jemaah.
"Saya meminta kepada pemuka agama Kristiani untuk dapat mematuhi surat edaran Menteri Agama sehingga ibadah Natal dapat dijalankan dengan aman, bebas dari Covid-19 dan tentunya khidmat," tandasnya.
Baca juga:
Pemeriksaan Surat Rapid Test bagi Penumpang Kapal
Satgas Sebut Kasus Sembuh Covid-19 Naik 16,8 Persen
Satgas: Kasus Covid-19 Naik 12,1 Persen, Ini Tren Memburuk
Pakar Kritisi Pengganti Terawan: Harusnya Orang yang Ahli di Bidang Kesehatan
Satgas: Pemerintah Pantau Perkembangan Varian Baru Covid-19
DPR: PR Berat Menanti Menkes Baru