Sempat Positif Corona, Pendeta di Mataram Sembuh
Dia mengatakan, yang bersangkutan dinyatakan sembuh setelah dua kali terakhir menjalani tes swab dengan hasil negatif Covid-19.
Seorang pendeta di Mataram, berinisial YT (46) berhasil sembuh dari Virus Corona. Dia sempat menjalani perawatan di RSUD Kota Mataram.
Direktur Utama RSUD Kota Mataram, dr HL Herman Mahaputra membenarkan informasi kesembuhan salah seorang pasiennya tersebut.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
"Iya benar sudah sembuh, sekarang sudah di rumahnya," katanya seperti dilansir dari Antara, Rabu (8/4).
Dia mengatakan, yang bersangkutan dinyatakan sembuh setelah dua kali terakhir menjalani tes swab dengan hasil negatif Covid-19.
"Hasil dua kali tes swab terakhirnya itu negatif, makanya sudah boleh pulang," ujarnya.
Meskipun telah diizinkan pulang, namun dokter Jack menyarankan YT untuk kembali melakukan isolasi mandiri di rumah selama dua pekan. Harapnya, yang bersangkutan bisa menahan diri untuk kontak fisik dengan siapapun, begitu juga dengan anak istrinya.
"Ya sebaiknya begitu (isolasi mandiri)," jelasnya.
Dikatakan bahwa YT telah menjalani perawatan medis di RSUD Kota Mataram sekitar 14 hari lamanya, terhitung sejak mengeluh sakit yang mirip dengan gejala awal COVID-19.
Berdasarkan riwayat perjalanannya, YT tercatat pernah bepergian ke daerah Bogor, Jawa Barat dan Denpasar, Bali. Karenanya, YT diduga tertular dalam perjalanan tersebut.
Bahkan dari hasil 'contact tracking' selama berada di Kota Mataram, YT dikabarkan sempat kontak fisik dengan jemaatnya.
Namun berkat adanya 'contact tracking' tersebut, pencegahan dini masih dapat dilakukan, diantaranya 70 warga jemaat yang pernah kontak fisik dengan YT, langsung melakukan rapid test di Rumah Sakit Bhayangkara Mataram dan isolasi mandiri.
Baca juga:
Pasien Corona 01 dan 02 Mimika Sembuh
70 Pasien Covid-19 Dirawat di RSPI Sulianti Saroso Sembuh
19 Pasien Corona di Bali Sembuh, 49 Orang Positif dan 2 Meninggal
Pasien Positif Corona Sembuh di Kaltim Bertambah Jadi 6 orang
4 Warga Situbondo Positif Corona Dinyatakan Sembuh