Seorang Pendaki Gunung Lawu Ditemukan Tewas Diduga Akibat Cuaca Ekstrem
Ia menambahkan, saat ditemukan relawan, korban tidak membawa kartu identitas apapun, sehingga menyulitkan petugas untuk proses mengidentifikasi korban.
Seorang pendaki gunung berjenis kelamin laki-laki yang belum diketahui identitasnya ditemukan tewas di kawasan Hargo Dumilah yang merupakan puncak Gunung Lawu di wilayah Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Senin (6/7).
Petugas Perum Perhutani KPH Lawu dan Sekitarnya, Supiyanto mengatakan pihaknya menerima laporan dari relawan Paguyuban Giri Lawu (PGL) Magetan. Laporan tersebut kemudian ditindaklanjuti oleh petugas dan relawan.
-
Apa yang terjadi pada pendaki di Gunung Lawu? Seorang mahasiswi asal Universitas Diponegoro (Undip), Anindita Syafa Nabila Rizky (20) ditemukan meninggal dunia di Pos 4 Gupakan Menjangan jalur pendakian Gunung Lawu lewat Cetho, Karanganyar, Jateng, pada Minggu (25/6) siang.
-
Di mana pendaki Gunung Lawu sering merasakan kehadiran penunggu alam gaib? Gunung Lawu menyimpan cerita mistis yang membuat beberapa pendaki merasakan kehadiran penunggu alam gaib. Pengalaman ini umumnya terjadi saat mencapai pos 4, suatu lokasi yang dianggap paling angker di rute pendakian. Pendaki sering merasakan perubahan suasana dan hawa di sekitar mereka, menciptakan sensasi yang sulit dijelaskan secara rasional. Konon, sedikit pendaki yang berani mendirikan tenda di tempat ini karena merasa adanya nuansa yang berbeda dan terasa kurang nyaman.
-
Apa yang sering terdengar di Gunung Lawu? Tak hanya itu, di Gunung Lawu juga ada spot Bulak Peperangan, yaitu lokasi di mana banyak pendaki sering mendengar suara-suara gaduh seperti perang.
-
Apa yang dilakukan Maruli Simanjuntak di Gunung Lawu? Maruli ingin gerakan pembersihan dan penghijauan dilakukan secara berkelanjutan dengan didukung regulasi dari pemerintah daerah setempat. Menurut Maruli, tugas menjaga lingkungan alam merupakan tanggung jawab bersama.
-
Kapan prosesi Labuhan Lawu di Gunung Lawu dilakukan? Pada Senin (12/2), digelar Hajad Dalem Labuhan Lawu di Petilasan Hargo Dalem, Gunung Lawu.
-
Di mana prosesi Labuhan Lawu di Gunung Lawu dilaksanakan? Pada Senin (12/2), digelar Hajad Dalem Labuhan Lawu di Petilasan Hargo Dalem, Gunung Lawu.
"Kami menerima laporan dari relawan PGL pada Senin pagi. Korban yang tewas di puncak Gunung Lawu masuk wilayah Magetan itu belum diketahui identitasnya," ujar Supiyanto di Magetan.
Menurut dia, berdasarkan laporan relawan, saat ditemukan korban sudah dalam kondisi meninggal. Posisinya terlentang tanpa baju atasan dan hanya mengenakan celana bahan jins.
"Korban sudah meninggal dunia di pinggir jurang yang berjarak sekitar 100 meter dari pos V Hargo Dumilah puncak Gunung Lawu," katanya.
Ia menambahkan, saat ditemukan relawan, korban tidak membawa kartu identitas apapun, sehingga menyulitkan petugas untuk proses mengidentifikasi korban.
Supiyanto mengatakan belum diketahui pasti penyebab kematian pendaki tersebut. Namun, diperkirakan karena kondisi cuaca yang ekstrem. Yakni mencapai hingga 6 derajat Celcius.
Petugas yang mendapati laporan tersebut lalu berupaya melakukan evakuasi korban dengan melibatkan relawan, BPBD, dan lainnya.
Baca juga:
Dikenal Mistis, Ini Pesona dan Cerita Sejarah Gunung Lawu yang Jarang Diketahui
Prajurit TNI Ini Tuntaskan Misi Sulit dari Prabowo, Pas Pulang Dijemput 20 Jenderal
Kronologi Hilangnya 5 Pendaki Gunung Marapi Sumbar, Hilang Arah saat di Tengah Rimba
Banyak yang Nekat Mendaki Gunung Guntur, Aparat dan BKSDA Siaga
Istirahat di Puncak Gunung Batur, Pendaki Tewas Tergelincir ke Jurang
Istri Ungkap Janggal Tewasnya Suami dan Adik saat Mendaki Gunung Dempo