Singapura dan Australia tawarkan bantuan pencarian korban Lion Air jatuh
Sampai saat ini tawaran tersebut belum disetujui karena Basarnas merasa personel dan peralatan yang tersedia masih memadai untuk melakukan operasi pencarian.
Kecelakaan pesawat Lion Air JT 610 rute Jakarta-Pangkalpinang yang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Senin (29/10), menyita perhatian dunia. Beberapa negara menawarkan bantuan kepada pemerintah Indonesia untuk pencarian korban dan badan pesawat yang membawa 189 penumpang dan kru tersebut.
Direktur Kesiapsiagaan Basarnas, Didi Hamzar menyebutkan, beberapa negara sudah menawarkan bantuan. Di antaranya Singapura dan Australia. Namun sampai saat ini tawaran tersebut belum disetujui karena Basarnas merasa personel dan peralatan yang tersedia masih memadai untuk melakukan operasi pencarian.
-
Bagaimana cara Lion Air merawat pesawatnya? Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, Batam Aero Technic (BAT) menjalankan proses MRO secara transparansi dan kepatuhan terhadap standar internasional. Setiap pesawat diperlakukan (penanganan) penuh perhatian dan ketelitian, mengikuti regulasi yang ketat industri penerbangan.
-
Kenapa pesawat Lion Air masuk bengkel? Pesawat memasuki bengkel atau hanggar untuk menjalani proses Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) karena alasan krusial yang berkaitan dengan keamanan, kinerja, dan keandalan pesawat.
-
Apa saja jenis perawatan yang dilakukan pada pesawat Lion Air? Berbagai jenis pemeriksaan perawatan dan perbaikan pesawat terbang yang dilakukan di bengkel atau di bandar udara (line maintenance) Pemeriksaan harian yang dilakukan sebelum dan sesudah pesawat terbang beroperasi, seperti sebelum keberangkatan (preflight check/ inspection), transit check dan daily inspection.
-
Kapan pesawat Lion Air masuk bengkel untuk perawatan? Jadwal ini mencakup interval waktu, jam terbang, atau jumlah pergerakan (lepas landas dan mendarat) yang harus dipenuhi oleh pesawat udara sebelum masuk bengkel.
-
Kenapa AirAsia QZ8501 jatuh di Selat Karimata? AirAsia QZ8501 jatuh di Selat Karimata pada 28 Desember 2014 karena penyebab utamanya adalah kesalahan dalam manajemen penerbangan.
-
Kapan AirAsia QZ8501 jatuh? Pada 28 Desember 2014, pesawat AirAsia QZ8501 lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Singapura.
"Dari Singapura, Australia, semua menawarkan. Saya belum jumlahkan (berapa negara yang menawarkan bantuan) karena kami menilai dari kesiapan dan lokasi kejadian kami masih cukup untuk lakukan operasi SAR. Ingat ini baru hari kedua ya," jelasnya dalam konferensi pers di Gedung Basarnas, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (30/10) siang.
"Mereka support informasi kejadian dan menawarkan (bantuan). Tapi kami melihat semua masih dalam kemampuan Basarnas dan bantuan belum diperlukan," terangnya.
Pemerintah Australia menawarkan bantuan sistem deteksi dan informasi dini untuk mengetahui lokasi badan pesawat. "Australia itu menawarkan sistem deteksi dan informasi dini," sebutnya.
Sampai saat ini proses pencarian terus dilakukan baik oleh tim penyelam maupun kapal. Selain itu tiga helikopter juga dikerahkan dalam operasi ini. Sebanyak empat kapal melakukan pencarian di titik prioritas pertama atau di bawah permukaan air termasuk dengan menggunakan alat echosounder. Belasan kapal dikerahkan untuk operasi pencarian di atas permukaan air atau prioritas dua. Jumlah penyelam yang dikerahkan sebanyak 50 orang baik dari Basarnas maupun TNI.
Radius pencarian juga telah diperluas. Pada hari pertama pencarian mencapai 5 nautical mile menjadi 10 nautical mile pada hari ini. Perluasan radius pencarian ini karena diprediksi posisi badan pesawat telah beralih karena pengaruh angin, arus bawah laut, suhu air laut, maupun massa jenis benda yang dicari.
Sejauh ini dipastikan tak ada kendala berarti dalam proses pencarian. Cuaca juga sangat mendukung. Basarnas juga telah berkoordinasi dengan BMKG terkait prakiraan cuaca.
"Sampai tujuh hari ke depan diperkirakan cuaca baik di lokasi. Dari BMKG tadi melaporkan," ujarnya.
Dengan berbagai upaya ini diharapkan badan pesawat dan kotak hitam bisa segera ditemukan. "Tapi target kami semua ditemukan nanti akan diikuti dari proses ditemukannya badan pesawat," ucapnya.
Baca juga:
Penghormatan terakhir bagi pegawai Kemenkeu korban Lion Air jatuh
Lima pelukan Indah sebelum calon suami terbang naik Lion Air JT610
Buntut Lion Air JT 610 jatuh, Kemenhub awasi & teliti pesawat boeing 737 max
Identifikasi korban Lion Air: Gigi dan sidik jari tak ditemukan
100 Penyelam diterjunkan cari bodi utama Lion Air JT-610