Sopir angkutan Lebaran di Soekarno Hatta tes urine dan pemeriksaan HIV/Aids
Officer in charge Bandara Soekarno Hatta, Gurit Setiawan, mengatakan pemeriksaan kesehatan ini guna memastikan kondisi awak angkutan penumpang Bandara dalam kondisi prima. Sehingga bisa memaksimalkan pelayanan terhadap pengguna jasa bandara.
Ratusan sopir angkutan Lebaran yang beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta menjalani pemeriksaan kesehatan. Mulai dari sopir taksi, pengemudi sampai airport helper mengikuti tes yang diadakan di pool taksi di area Bandara Soekarno Hatta.
Pemeriksaan kesehatan meliputi cek gula darah, tekanan darah, general check up dan pemberian obat gratis dari hasil medis tersebut. Dengan pengecekan ini diharapkan dapat memaksimalkan kinerja sopir dan petugas bandara dalam memberikan pelayanan terhadap para penumpangnya.
-
Kapan puncak arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi? Arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi pada 19-21 April 2023.
-
Dimana terjadi kepadatan arus mudik menjelang Lebaran 2024? Kepadatan mulai terjadi di kawasan Pelabuhan Merak, Banten, oleh rombongan pemudik yang ingin berpergian lewat jalur laut.
-
Kapan puncak arus mudik Lebaran 2024 diperkirakan terjadi? Jasa Marga Juga memprediksi puncak arus mudik lebaran 2024 akan jatuh pada 6 April 2024.
-
Kapan puncak arus mudik diperkirakan terjadi? "Kemudian dari data yang kami dapatkan sampai sejauh ini puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada H-4 Lebaran, ada sekitar 125 ribu penumpang kereta api saat ini yang sudah membeli di H-4 tersebut," katanya seperti dilansir dari Antara.
-
Kue apa saja yang menjadi ciri khas Lebaran di Minangkabau? Ragam sajian makanan khas Minangkabau ini selalu wajib ada di meja untuk disantap bersama keluarga besar membuat suasana lebaran semakin terkesan dan penuh dengan kehangatan.Berikut ragam kue khas Minang yang wajib disajikan di atas meja ketika hari raya lebaran.
Officer in charge Bandara Soekarno Hatta, Gurit Setiawan, mengatakan pemeriksaan kesehatan ini guna memastikan kondisi awak angkutan penumpang Bandara dalam kondisi prima. Sehingga bisa memaksimalkan pelayanan terhadap pengguna jasa bandara.
"Kami ingin semua yang mengantar dan jemput penumpang ke Bandara soetta dalam keadaan sehat. Sehingga penumpang baik yang melaksanakan mudik maupun berlibur bisa terbang ke daerah tujuannya dengan selamat," ucapnya, Senin (11/6).
Diterangkan dia, pemeriksaan kesehatan ini rutin dilakukan, sebagai bentuk pengawasan terhadap pihak-pihak yang berhubungan dengan pelayanan kepada penumpang.
Kepala Jasa Raharja Tangerang, Sulaeman, turut hadir dalam pemeriksaan. Dia berharap pemeriksaan kesehatan ini bisa menekan angka kecelakaan lalu lintas yang disebabkan human eror.
"Khususnya driver angkutan umum di Bandara Soekarno Hatta dan meningkatkan rasa aman dan nyaman pengguna jasa Bandara Soetta," jelasnya.
Ditambahkan pula oleh Kasie Matra Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP), Budi Hendrawan, pemeriksaan HIV AIDS kali ini sekaligus tahapan screening kepada pekerja di bandara.
"Kalau yang bersangkutan positif akan kita beritahu yang bersangkutan, nanti akan kita tindak lanjuti dengan menginformasikan kepada tenaga kesehatan sekitar," katanya.
Menurut dia penyakit HIV tidak tampak oleh kasat mata langsung, dia menyebutkan penyakit HIV ini seperti fenomena gunung es.
"Kalau ada yang positif kita akan sosialisasikan lebih detail lagi, menjauhi tindakan yang tidak sehat, HIV ini melalui darah, hubungan bukan pasangan sendiri, dengan adanya pemeriksaan ini kita bisa mensosialisasikan betapa pentingnya. Menghindari hal-hal yang bisa menularkan," kata dia.
Baca juga:
Tips Rifat Sungkar agar mobil tetap aman saat kelebihan muatan saat mudik
Kesan pertama menjajal Tol Pandaan - Malang, jarak tempuh hanya 7 menit
ASN di Kabupaten Tangerang diperbolehkan mudik pakai mobil dinas
Asal-usul mudik yang jadi tradisi saat Lebaran
Ketua DPR nilai persiapan mudik gagal apabila angka kecelakaan naik
Langkah Polda Banten urai antrean di Pelabuhan Merak
Truk sumbu tiga dilarang lewat Tol Cikampek pada 12-14 Juni