Survei Indikator: Mayoritas Anak Muda Sangat Khawatir Masalah Korupsi & Lingkungan
Selain itu, 43 persen sangat khawatir terhadap isu kesehatan, agak khawatir 27 persen, sedikit khawatir 13 persen. Kemudian, sangat khawatir masalah polusi 42 persen, 32 agak khawatir, 18 persen sedikit khawatir.
Direktur Eksekutif Indikator Politik Burhanuddin Muhtadi mengungkapkan, mayoritas anak muda sangat khawatir terhadap masalah korupsi dan kerusakan lingkungan. Hal itu terungkap dari hasil survei persepsi pemilih pemula dan muda (Gen-Z dan Milenial) atas permasalahan krisis iklim di Indonesia.
Menurutnya, ada 64 persen anak muda yang sangat khawatir masalah korupsi, agak khawatir 21 persen, dan sedikit khawatir 8 persen.
-
Apa hasil survei mengenai kondisi pemberantasan korupsi di era pemerintahan Jokowi? Survei Indikator menunjukkan bahwa responden menilai kondisi pemberantasan korupsi di era pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) buruk, dengan jumlah persentase sebesar 32,7 persen.Sementara responden menilai kondisi pemberantasan korupsi sangat buruk sebesar 4,8 persen, lalu yang menilai sedang-sedang saja sebesar 28,7 persen. Selain itu, 27,3 persen masyarakat menilai baik dan 1,4 persen sangat baik. Sisanya, 5,2 persen tidak tahu atau tidak menjawab.
-
Kapan survei Indikator Politik Indonesia dilakukan? Survei tersebut melibatkan 810 responden dengan metode simple random sampling dan margin of error sekitar 3,5 persen.
-
Apa dampak yang ditimbulkan oleh korupsi terhadap negara? “Komisi III sangat mengapresiasi metode penghitungan kerugian seperti yang dilakukan Kejagung. Memang harus begini sebetulnya, karena korupsi itu tindakan yang menimbulkan kerugian berantai. Nah jadi lembaga penegak hukum lainnya bisa juga menerapkan cara yang seperti ini, biar makin kapok dan takut semua pelaku korupsi. Pengembalian kerugian negaranya pun juga jadi bisa lebih maksimal,” ujar Sahroni, Kamis (18/4).
-
Apa yang sedang diusut oleh Kejagung terkait kasus korupsi? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
-
Kapan Ganjar Pranowo melakukan riset tentang persepsi masyarakat terhadap korupsi? Dia mengaku sempat melakukan riset kecil kepada masyarakat saat dirinya menjadi Gubernur Jawa Tengah.
-
Apa isi pemberitaan yang menyebutkan Prabowo Subianto terlibat dugaan korupsi? Prabowo terlibat dugaan korupsi dan penyuapan senilai USD 55,4 juta menurut isi pemberitaan tersebut dalam pembelian pesawat jet tempur Mirage bekas dengan pemerintah Qatar. Uang ini disebut yang dijadikan modal Prabowo dalam melenggang ke pilpres 2014.
Sedangkan, sangat khawatir terhadap kerusakan lingkungan 52 persen, agak khawatir 30 persen, dan sedikit khawatir 13 persen.
"Korupsi memang menempati posisi paling tinggi sangat khawatir, tapi isu kerusakan lingkungan itu juga mendapatkan kepedulian perhatian kalangan anak muda yang sangat besar," katanya dalam paparan survei 'persepsi pemilih pemula dan muda (Gen-Z dan Milenial) atas permasalahan krisis iklim di Indonesia', Rabu, (27/10).
Selain itu, 43 persen sangat khawatir terhadap isu kesehatan, agak khawatir 27 persen, sedikit khawatir 13 persen. Kemudian, sangat khawatir masalah polusi 42 persen, 32 agak khawatir, 18 persen sedikit khawatir.
Berikutnya, sangat khawatir terhadap lunturrnya nilai dan budaya tradisional 36 persen, 31 persen agak khawatir, 22 persen sedikit khawatir. Kemudian, 36 persen sangat khawatir isu pekerjaan, agak khawatir 30 persen, sedikit khawatir 21 persen.
Sedangkan, sangat khawatir perubahan iklim 34 persen, agak khawatir 36 persen, dan sedikit khawatir 21 persen. Lalu, sangat khawatir terhadap radikalisme Islam dalam politik 32 persen, agak khawatir 20 persen, dan sedikit khawatir 20 persen.
Selanjutnya, sangat khawatir perpecahan polarisasi politik 31 persen, agak khawatir 28 persen, dan sedikit khawatir 22 persen. Sedangkan, sangat khawatir terhadap hak asasi manusia 29 persen, 30 persen agak khawatir, dan 24 persen sedikit khawatir.
Selain itu, sangat khawatir terhadap keamanan pribadi 28 persen, 29 persen agak khawatir, dan 25 persen sedikit khawatir. Terakhir, sangat khawatir dengan hubungan antar ras/etnis 17 persen, 24 persen agak khawatir, serta 28 persen sedikit khawatir.
Populasi survei seluruh warga Indonesia berumur 17 hingga 35 tahun. Survei dilakukan pada tanggal 9-16 September 2021.
Penarikan sampel menggunakan metode statified multistage random sampling. Dalam survei ini jumlah sampel sebanyak 4020 responden yang terdiri atas 3216 usia 17-26, san 804 responden usia 27-35 tahun. Margin of error sekitar - + 2.7 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Baca juga:
Pemprov DKI Sosialisasi Sanksi Tilang Kendaraan Tak Lolos Uji Emisi
Reduce adalah Mengurangi Penggunaan Barang Menjadi Sampah, Ini Contoh Penerapannya
Wagub DKI Sebut Ikan di Teluk Jakarta Bebas Kandungan Paracetamol
Dinas LH: Kandungan Paracetamol Ada di Teluk Jakarta, Tapi Tidak Sebesar Temuan BRIN
Wagub DKI Sebut Kandungan Paracetamol di Teluk Jakarta Sudah Negatif
Permasalahan di Lingkungan Sekitar dan Solusinya, Segera Waspadai