Susi Puji Lake Geneve, Sandiaga Kirim Salam Balik dari Telaga Sarangan
Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno memberikan salam balik pada Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti saat mengunjungi Telaga Sarangan, Magetan, Jawa Timur, Rabu (6/2).
Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno memberikan salam balik pada Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti saat mengunjungi Telaga Sarangan, Magetan, Jawa Timur, Rabu (6/2).
Perbincangan ini dimulai dari Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti di penghujung tahun 2017 lalu. Menteri Susi memuji danau di Geneva dan mengatakan bahwa Danau Sunter bisa ditata sebagus dan seindah Danau Geneve.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
Menteri Susi kemudian menantang Sandi yang ketika itu menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta untuk mengubah wajah Danau Sunter seperti Danau Geneve.
"Bu Susi, ini salam balik saya dari Lake Sarangan atau Telaga Sarangan, keindahan dan kebersihannya enggak kalah dengan Lake Geneve, nanti kita tingkatkan lagi pelayanan dan penataannya, paling enggak sama dengan Lake Geneve," kata Sandiaga usai berlari mengelilingi Telaga Sarangan.
Menurut Sandi, pesona alam Indonesia luar biasa. Berlari mengelilingi Telaga Sarangan, sebuah pengalaman yang tidak terlupakan. Udaranya dingin, dikelilingi perbukitan menghijau dan kabut yang sesekali turun menyapu pegunungan.
"Enggak usah Lake Geneve, datang saja ke Telaga Sarangan untuk menghidupi pariwisata kita, menghidupi UMKM yang berada di sekitar telaga ini. Lihat saja keindahannya, bisa dinikmati dengan duduk melihat alunan air tertiup angin," ujarnya.
"Berlari mengelilinginya, makan dengan pemandangan menakjubkan atau naik boat mengelilingi danau. Ini yang mendatangkan banyak wisatawan dan menggerakkan perekonomian dan menyerap lapangan kerja," tambah Sandiaga.
Usai berlari Sandiaga berdialog dengan petani di Desa Singolangu, Kecamatan Plaosan, Magetan, Jawa Timur.
Baca juga:
Dihadapan Pengusaha Batik, Sandi Pamer Kebersihan Program OK Oce
Temui Pendukung di Solo, Sandi Pesan 'Tinggal 71 hari dan Wes Wahaye'
Cerita Sandiaga Rayakan Tahun Baru Imlek Saat di Singapura
Tiba di Palangkaraya, Sandiaga Uno Disambut Upacara Adat Tetek Pantan
Ma'ruf Sindir Kelompok Radikal, BPN Sebut Orang NU Banyak Dukung Prabowo
Jokowi Agresif Untuk Tangkal Strategi 'Firehouse of Falsehood' Prabowo