Tanggul Jebol, Perumahan di Bekasi Diterjang Banjir Setinggi 1,5 Meter
Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bekasi membenarkan tanggul jebol di Perumahan Cahaya Kemang Permai, Kelurahan Jatikramat, Kecamatan Jatiasih. Tanggul jebol menyebabkan perumahan diterjang banjir hingga setinggi 1,5 meter.
Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bekasi membenarkan tanggul jebol di Perumahan Cahaya Kemang Permai, Kelurahan Jatikramat, Kecamatan Jatiasih. Tanggul jebol menyebabkan perumahan diterjang banjir hingga setinggi 1,5 meter.
"Akibat curah hujan yang cukup tinggi kemarin, yang jebol merupakan dinding peninggian turap dengan konstruksi batu bata yang diplester sepanjang 15 meter dengan tinggi 1,5 meter," kata Kepala Bidang Sumber Daya Air Kota Bekasi Yudianto, Senin (1/4).
-
Apa yang ditemukan di Bekasi? Warga Bekasi digegerkan temuan kerangka manusia di sebuah lahan kosong. Polisi pun melakukan penyelidikan.
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Siapa yang menangani banjir di Jakarta? Dia menjelaskan, BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. "Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ujar dia.
-
Dimana saja lokasi rawan banjir di Kabupaten Banyumas? Wilayah rawan longsor di Kabupaten Banyumas, antara lain Kecamatan Sumpiuh, Kemranjen, Gumelar, Pekuncen, Lumbir, Banyumas, Ajibarang, dan Kedungbanteng. Sementara wilayah rawan banjir di antaranya Tambak, Sumpiuh, Kemranjen, Lumbir, dan Wangon,"
-
Dimana kerangka manusia ditemukan di Bekasi? Dia menjelaskan, kerangka manusia ditemukan di lahan Kosong Grand Wisata, Kampung Bulak Jambu, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi pada pukul 17:00 WIB pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kapan kerangka manusia ditemukan di Bekasi? Dia menjelaskan, kerangka manusia ditemukan di lahan Kosong Grand Wisata, Kampung Bulak Jambu, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi pada pukul 17:00 WIB pada Rabu, 4 September 2024.
Adapun penanganan darurat saat ini telah dilakukan oleh BWSCC di bawah Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Hal itu dilakukan setelah pemerintah daerah melakukan koordinasi usai tanggul jebol.
"Untuk penanganan permanen akan segera dilakukan pada empat hari ke depan, karena butuh persiapan," ujar dia.
Menurut dia, untuk sementara dilakukan penanganan secara darurat menggunakan karung berisi pasir. Meski demikian pemasangan karung berisi pasir dilakukan dengan metode yang baik agar lebih ketat, rapat, padat sehingga kuat.
"Persiapan yang dilakukan adalah pembersihan lapangan area kerja, mobilisasi material, mobilisasi alat dan sebagainya," ujar dia.
Sementara itu, warga korban banjir mulai bersih-bersih rumah sejak pagi tadi. Mereka membersihkan material banjir seperti lumpur. Warga berharap tanggul yang jebol cepat diperbaiki, karena hujan mulai intensif turun dalam beberapa hari terakhir.
Wakil Satgas BPBD Kota Bekasi, Karsono mengatakan, sejumlah titik banjir di wilayah setempat telah surut. Genangan paling lama berada di kompleks Dosen IKIP, Jatiasih, akibat luapan anak Kali Cakung atau Saluran Jatikramat. "Sudah surut, aktivitas normal lagi," ujar dia.
Baca juga:
Hujan Deras di Bekasi, Banjir Rendam Jalan Kalimalang dan Sejumlah Pemukiman
Air Meluap, Rumah Penduduk di Bantaran Kali Bekasi Kebanjiran
Sudah Sepekan Banjir Rob Kepung Kawasan Muara Gembong Bekasi
Perumahan dosen IKIP Bekasi terendam banjir setinggi setengah meter
Hujan deras di Bekasi, kantor Kecamatan Jatiasih kebanjiran
Komunitas Sungai Cileungsi-Cikeas temui Stafsus Jokowi minta penanggulangan banjir