Tangki BBM Meledak saat Las Traktor di OKU, Tiga Pekerja jadi Korban
Korban NR berusaha memadamkan api dengan cara menepuknya dengan tangan kosong. Tak lama, terjadi ledakan besar yang membuat NR dan kedua rekannya terbakar.
Kecelakaan kerja dialami tiga pekerja PT Laju Perdana Indah (LPI) di Desa Meluai Indah, Kecamatan Cempaka, Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Sumatera Selatan. Seorang pekerja tewas dan dua lainnya mengalami luka bakar serius akibat kejadian itu.
Korban tewas adalah NR (24) yang berstatus pekerja harian lepas (PHL). Sedangkan dua korban lain, YL (42) dan AB (40) dengan status pekerjaan yang sama mengalami luka bakar sebanyak 80 persen di tubuhnya.
-
Kapan semburan gas itu terjadi? Disampaikan jika kejadian tersebut berlangsung pada Rabu (11/10) sore hari setelah aktivitas kegiatan penggalian dihentikan.
-
Kenapa semburan gas itu muncul? Pihak berwenang pun masih mencari tahu penyebab munculnya semburan tersebut secara tiba-tiba.
-
Kapan video tentang tabung gas LPG 3 Kg yang berisi air viral di media sosial? Media sosial Instagram digegerkan dengan sebuah video yang menampilkan gas elpiji 3 kilogram yang bocor dan menumpahkan isi cairan dingin seperti es yang membeku.
-
Apa isi sebenarnya dari tabung gas LPG 3 Kg yang viral di media sosial? Dilansir dari laman Wikipedia, gas elpiji atau yang disebut LPG merupakan kepanjangan Liquefied Petroleum Gas atau gas minyak cair.LPG berisi campuran mudah terbakar yang terdiri dari gas hidrokarbon, paling sering propana, butana, dan propilena.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
-
Bagaimana semburan gas di Bogor terjadi? Semburan tersebut muncul setelah para pekerja hendak menghentikan pencarian sumber air baru. Saat itu mereka merasa putus asa, dan hendak membereskan alat. Di tengah suasana itu, tiba-tiba semburan kencang dengan suara gemuruh muncul di lokasi hingga menghebohkan orang di sana.
Peristiwa itu bermula saat ketiga korban bekerja di areal work shop PT LPI memperbaiki traktor dengan cara mengelas bagian bodinya, Senin (8/5) sore. Tiba-tiba percikan api dari alat las mengenai tangki BBM traktor yang menimbulkan api.
Korban NR berusaha memadamkan api dengan cara menepuknya dengan tangan kosong. Tak lama, terjadi ledakan besar yang membuat NR dan kedua rekannya terbakar.
Ketiganya berhasil dievakuasi, namun NR tak dapat diselamatkan. Sedangkan dua korban lain tengah menjalani perawatan di rumah sakit.
"Ledakan itu menyebabkan 1 PHL tewas dan 2 PHL alami luka bakar 80 persen," ungkap Kapolsek Cempaka AKP Budhi Santoso, Selasa (9/5).
Dikatakan, pihaknya telah melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti. Dari penyelidikan, ledakan bersumber dari tangki BBM traktor yang sedang dilas.
"Kuat dugaan karena percikan dari alas las yang jatuh mengenai tangki. Korban berusaha memadamkan tapi langsung meledak," pungkasnya.
(mdk/ray)