Terjerat Pinjol, Eks Karyawan Bobol Perusahaan di Jember untuk Curi HP Pesanan
Tagihan utang pinjaman online (pinjol) membuat SDY (22) gelap mata. Pria asal Dusun Kapuran, Desa Grenden, Kecamatan Puger, ini nekat membobol bekas kantornya sendiri untuk mencuri sejumlah HP yang sengaja dia pesan.
Tagihan utang pinjaman online (pinjol) membuat SDY (22) gelap mata. Pria asal Dusun Kapuran, Desa Grenden, Kecamatan Puger, ini nekat membobol bekas kantornya sendiri untuk mencuri sejumlah HP yang sengaja dia pesan.
SDY sebelumnya bekerja di perusahaan yang melayani penjualan HP secara online. Dalam aksinya, tersangka memesan empat unit HP senilai total Rp18 Juta di bekas kantornya itu. Pemesanan dilakukan dengan sistem pembayaran di tempat atau cash on delivery (COD).
-
Apa yang dilakukan penerus para jenderal polisi? Penerus Sang Jenderal Putra para Jenderal Polisi ini mengikuti jejak sang ayah.
-
Siapa saja penerus para Jenderal Polisi? Ipda Muhammad Yudisthira Rycko anak Komjen Rycko Amelza Dahniel. Yudisthira lulusan Akpol 51 Adnyana Yuddhaga. Ipda Jevo Batara anak Irjen Napoleon Bonaparte. Jevo polisi muda berparas tampan. Iptu Ryan Rasyid anak Irjen Hendro Pandowo. Ryan baru lulus dari Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK). Ipda Adira Rizky Nugroho anak Irjen (Purn) Yazid Fanani. Adira peraih Adhi Makayasa Dia lulusan Akpol Angkatan ke-53 tahun 2022. Iptu Danny Trisespianto Arief Anak mantan Kapolri Sutarman.
-
Kenapa pangkat polisi penting? Selain itu pangkat juga merupakan syarat mutlak yang perlu dimiliki oleh anggota Polri jika hendak mendapatkan amanat untuk mengemban jabatan tertentu.
-
Apa yang dimaksud dengan pangkat polisi? Mengutip dari laman polisi.com, tanda kepangkatan Polri adalah daftar tanda pangkat yang dipakai oleh Kepolisian Negara Indonesia.
-
Bagaimana konten kriminal dapat meningkatkan kepercayaan diri dan kemampuan memecahkan masalah? Dengan mengikuti petunjuk dan alur cerita yang rumit, serta berusaha mengungkapkan misteri, dapat melibatkan otak dan membuat perjalanan menjadi lebih produktif.
-
Bagaimana polisi menangani kasus pencabulan ini? Adapun barang bukti yang berhasil diamankan oleh polisi antara lain hasil "visum et repertum", satu helai celana panjang jenis kargo warna hitam, dan satu buah jepit berwarna pink. Akibat perbuatan tersebut, pelaku dijerat Pasal 82 Ayat (1) Undang-Undang (UU) Nomor 17 Tahun 2016 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2016 Tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 Tentang Perlindungan Anak Juncto Pasal 76 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak dengan ancaman 15 tahun penjara dan atau Pasal 6 C Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2022 tentang Kekerasan Seksual dengan ancaman maksimal pidana penjara paling lama 12 tahun.
"Setelah mendapat informasi dari jasa pengiriman paket bahwa barang yang dipesan sudah sampai, malam harinya tersangka membobol gudang tempatnya bekerja dulu. Sebagai mantan karyawan, pelaku sudah mengetahui dan bisa memetakan tempat mana yang digunakan menyimpan barang pesanannya," ujar Kapolsek Kaliwates Kompol Zainuri saat dikonfirmasi merdeka.com pada Jumat (27/1).
Terekam CCTV
Meski sudah merencanakan dengan matang aksinya, pencurian yang dilakukan SDY tetap saja meninggalkan jejak. Aksi pencurian tersebut terekam kamera CCTV yang ada di gudang penyimpanan HP.
Tersangka SDY tak berkutik saat dibekuk polisi ketika hendak menjual barang curiannya senilai hampir Rp18 juta di sebuah konter hp yang ada di Jalan Jawa, pusat kota Jember.
Dalam pemeriksaan kepada polisi, tersangka mengaku nekat melakukan pencurian karena terus ditagih aplikasi pinjaman online (pinjol). "Tersangka terjerat pinjol hingga tabungannya habis karena kebiasaannya melakukan judi online," tutur Zainuri.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, tersangka dikenakan Pasal 363 KUHP tentang Pencurian Dengan Pemberatan, dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun penjara.
(mdk/yan)