Tingkah lucu SBY, Jokowi dan JK saat bersama sang cucu
Ketiganya sering kali menghabiskan waktu untuk bermain dengan cucu-cucunya. Saat bersama cucunya terdapat tingkah lucu yang mengundang tawa siapa saja yang melihatnya
Ada sisi-sisi lain yang terpotret dari sosok Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono. Apalagi kalau sudah bertemu dengan cucu-cucu kesayangannya. Selalu ada momen-momen menarik yang bikin gemes.
Ketiganya sering kali menghabiskan waktu untuk bermain dengan cucu-cucunya. Saat bersama cucunya terdapat tingkah lucu yang mengundang tawa siapa saja yang melihatnya. Bagaimana tingkah lucu SBY, Jokowi dan JK saat bermain bersama cucu-cucunya? Berikut momen-momennya:
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
SBY bermain dengan cucunya
SBY dikenal sebagai sosok yang serius. Namun semua bisa berubah ketika dia berada di rumah dan bersama sang cucunya. SBY menjadi kakek yang sangat akrab dengan cucu-cucunya. Dia sering menemani cucu-cucunya bermain. Momen keakraban SBY dengan cucunya sering kali diabadikan oleh sang istri, Ani Yudhoyono.
Salah satu videonya SBY nampak menggunakan baju biru sedang bersama cucunya Airlangga dan Sakti. Dengan gemas Airlangga memakai kacamata milik SBY, tak mau ketinggalan Sakti putra kedua dari Ibas dengan lucunya meminta kacamata yang dipakai kakak. SBY pun langsung memakaikan kacamata miliknya kepada Sakti.
Berolahraga bersama Jan Ethes
Saat akhir pekan, Presiden Jokowi sering kali meluangkan waktunya untuk bermain dengan sang cucu Jan Ethes Sri Narendra. Keakraban Jokowi dengan cucunya sering kali diunggah di akun instagram pribadinya @Jokowi. Jokowi sering menemani cucu pertamanya itu jalan-jalan ke pusat bermain anak-anak.
Salah satu yang mengundang tawa saat dia mengajak Jan Ethes berolahraga. Mulai dari olahraga tinju, sampai sepak bola Jan Ethes nampak bahagia bermain bersama sang kakek. Sama dengan Jan Ethes wajah Jokowi terlihat bahagia dengan senyum yang tak pernah lepas. Aktivitas yang menyenangkan itu diakhiri dengan Jokowi menyuapi Jan Ethes pisang.
"Berolahraga di akhir pekan kali ini saya tidak bersama ajudan atau para Paspampres, tapi dengan sosok spesial: Jan Ethes. Kami berlatih tinju dan sepak bola," tulis Jokowi dalam akun instagramnya. "Tapi saya tetap harus sigap menyuapinya dengan pisang," sambungnya.
JK berjoget dengan cucunya
Video JK berjoget bersama dengan cucunya menjadi viral di media sosial. Video berdurasi 19 detik itu direkam di kamarnya, rumah dinas Wakil Presiden.
Awalnya, hanya sang cucu perempuan yang berjoget. JK sendiri tengah berada di ruangan lain saat video itu mulai direkam. Dia kemudian masuk ke kamar dan mendekat ke arah cucunya. Lalu dia bergoyang berusaha mengikuti gerakan tangan cucu perempuannya itu.
"Saat itu kebetulan datang ke rumah tidur di kamar saya itu, main-main di kamar saya, saya datang, nari dia rekam sendiri untuk dirinya, ikut saja kita," kata JK dengan tersenyum saat mengomentari videonya seperti dilansir dari Antara, Kamis (27/9).
Â