TNI AU tegaskan MH370 tak lintasi zona udara Indonesia
"Kalau mengajukan izin sudah disampaikan memberi perizinan. Dengan prosedur yang berlaku," kata Marsekal Madya Sunaryo.
Pemerintah Malaysia menuding jika pesawat MH370 yang saat ini belum diketahui keberadaannya sempat melintas di zona udara Indonesia. TNI Angkatan Udara (AU) Indonesia membantah lantaran pesawat berisi 290 penumpang tersebut tidak pernah terdeteksi radar.
"MH370 cukup lama dibahas. Menurut pengamatan belum ditemukan. Pada prinsipnya kita TNI tidak menangkap (sinyal MH370)," ujar Wakasau Marsekal Madya TNI Sunaryo di sela upacara gladi resik HUT TNI AU di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Senin (7/4).
Namun demikian, Sunaryo menegaskan pihaknya tetap membantu pencarian pesawat yang hilang sejak 8 Maret 2014 lalu dan menerima negara lain yang ingin melintas di zona udara Indonesia guna melakukan pencarian.
"Tentunya harus mengajukan perizinan terlebih dahulu. Kalau mengajukan izin sudah disampaikan memberi perizinan. Dengan prosedur yang berlaku," jelasnya.
Informasi yang dihimpun, jika terdapat pesawat dengan flight number asing yang terdeteksi radar Indonesia, maka anggota radar militer AU akan berkoordinasi dengan Air Traffic Control (ATC).
Jika pihak ATC menyampaikan tidak terdapatnya penerbangan dengan flight number tersebut saat itu, maka pihak TNI AU akan melakukan identifikasi visual dengan mengirimkan dua pesawat identifikasi guna mengimbau kepada pesawat asing itu untuk turun dengan dikawal.
Apabila pesawat asing tersebut melakukan perlawanan saat dikawal menuju landasan, maka pihak AU berhak untuk langsung menembak pesawat asing tersebut.
Baca juga:
Black Box Malaysia Airlines MH370 ditemukan?
Ini 4 tanda-tanda MH370 sudah ketemu
6 Analisa penting pencarian Black Box Malaysia Airlines
Misteri MH370 dan umur baterai kotak hitam yang habis
Dua kali Malaysia tuding Indonesia terkait MH370 hilang
-
Kapan AirAsia QZ8501 jatuh? Pada 28 Desember 2014, pesawat AirAsia QZ8501 lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Singapura.
-
Kapan penyerahan pesawat C-130J-30 Super Hercules ke TNI AU? Acara serah terima dihadiri langsung oleh Presiden Jokowi dan Menhan Prabowo Subianto. Momen Menarik Kasad Hormat ke Prabowo
-
Siapa Aero Aswar? Aero Aswar bukanlah individu biasa; ia merupakan seorang atlet jet ski yang telah meraih banyak prestasi.
-
Apa yang nyaris digunakan oleh TNI AU sebagai pesawat tempur? Jet tempur terbaru itu nyaris memperkuat TNI AU. Batal di saat-saat terakhir.
-
Bagaimana cara TNI AU menangani ancaman dari jet tempur Inggris di Singapura? Mereka tahu Indonesia punya MiG-21 buatan Blok Timur saat itu. Tanggal 3 September 1964, sebuah pesawat angkut C-130 Hercules TNI AU jatuh saat menghindari kejaran jet tempur Gloster Javelin yang bermarkas di Tengah Air Base. Panglima Komando Operasi Komodor Leo Wattimena Memutuskan Tengah Air Base Harus Dibom
-
Kapan pesawat Thai Airways 311 jatuh? Pesawat ini melakukan penerbangan pertamanya pada 2 Oktober 1987. Awalnya beroperasi dalam maskapai Kanada Wardair dengan registrasi C-FGWD, Wardair lalu diakuisisi oleh Canadian Airlines International pada tahun 1989 dan operasi mereka terkonsolidasi dan terintegrasi di bawah panji Canadian Airlines.