Uji coba ganjil-genap di Tol Karawaci 2 dimulai hari ini
Langkah ini, diharapkan juga mampu menekan kepadatan lalu lintas di jam sibuk, seperti yang telah dilakukan di gerbang tol Kunciran 2 Alam Sutera dan Tangerang 2 Kebon nanas.
Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) memastikan akan menerapkan uji coba ganjil genap di Gerbang Tol Karawaci 2, Selasa (1/5). Langkah ini, diharapkan juga mampu menekan kepadatan lalu lintas di jam sibuk, seperti yang telah dilakukan di gerbang tol Kunciran 2 Alam Sutera dan Tangerang 2 Kebon nanas.
"Karena ini masih dalam rangkaian tol Jakarta Tangerang (Janger), Tangerang 2 dan Kunciran2," ucap Humas BPTJ Budi Raharjo, Senin (30/4/2018).
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Kapan gempa Jogja terjadi? Peristiwa gempa bumi yang terjadi pada tahun 2006 menyisakan pengalaman traumatik bagi sebagian warga Yogyakarta, khususnya mereka yang tinggal di Kabupaten Bantul. Guncangan gempa yang begitu kuat menyebabkan banyak rumah runtuh.
-
Apa aja gejala lidah kebas? Beberapa tanda-tanda yang dapat mengindikasikan adanya lidah kebas antara lain adalah perasaan kesemutan, sensasi terbakar, mati rasa lidah, atau perasaan seperti terkena jarum-jarum.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa fungsi utama Gedung Kesenian Jakarta saat ini? Saat ini, gedung tersebut masih aktif digunakan sebagai lokasi pertunjukkan seni khas nusantara maupun luar negara.
-
Kapan Sendang Geulis Kahuripan ada? Merujuk perhutani.co.id, telaga yang juga dikenal dengan sebutan Cai Cikahuripan ini rupanya telah ada sejak abad ke-14 silam.
Sementara masa uji coba di gerbang tol Karawaci 2, lanjut dia, BPTJ hanya memberikan waktu selama 1 minggu. Dia pun berharap, pelaksanaan ganjil genap di tol Janger bisa efektif pada pertengahan Mei 2018 sambil menyusul adanya payung hukum mengenai kebijakan itu.
"Sementara, alasan kita menambah waktu uji coba di dua gerbang tol ini, karena kita tunggu Permenhub. Semua pada bulan Mei yang pasti sebelum bulan puasa," terang dia.
Dia memastikan, ada perubahan pola pengguna kendaraan dengan penerapan ini. Selain itu, dipastikan pula kecepatan rata-rata berkendara menjadi lebih baik dari sebelumnya, hingga mengalami macet total di tol.
Baca juga:
Uji coba ganjil genap di Tol Jakarta-Tangerang diperluas ke gerbang Tol Karawaci 2
Imbas ganjil genap Tol Jakarta-Tangerang, Jalan Daan Mogot tambah macet
Polda Metro tegaskan tindak kendaraan pelat RF jika langgar ganjil genap
Mulai besok, jam ganjil genap di MH Thamrin-Sudirman dimajukan
Jasa Marga: Ganjil genap di tol tak berlaku saat mudik Lebaran 2018
Polda Metro Jaya bahas wacana perluasan lokasi ganjil genap