Usai 14 Hari Dikarantina, Puluhan Warga di Gianyar Sembuh Corona
Puluhan warga yang sebelumnya dinyatakan positif Covid-19 di Banjar Tebongkang, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali, telah dinyatakan sembuh semua.
Puluhan warga yang sebelumnya dinyatakan positif Covid-19 di Banjar Tebongkang, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali, telah dinyatakan sembuh semua. Seketaris Daerah (Sekda) Pemkab Gianyar, I Made Gede Wisnu Wijaya menerangkan, warga tersebut dinyatakan sembuh setelah dilakukan tes swab kembali usai menjalani karantina 14 hari.
"Semua sudah sembuh, tidak ada penambahan lagi setelah kita lakukan treatment, dengan pemutusan mata rantai melakukan swab secara massal kemarin. Artinya sudah kembali normal semua dan tidak ada keluhan apa dan semua sudah pulang ke rumah masing-masing," kata Wijaya saat dihubungi, Senin (7/12).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
Dia menegaskan, saat ini tidak ada lagi penambahan warga yang positif Covid-19. Kemudian, pihaknya akan mengawasi secara ketat seluruh kegiatan seperti pelaksanaan upacara atau acara lainnya agar menaati protokol kesehatan dan tidak berkerumun.
"Bagaimanapun Covid-19 ini masih menjadi momok dan terus berfluktuasi. Jadi tidak hanya menurun tapi kadang-kadang juga bisa melonjak. Walaupun sekarang ada di zona nyaman, kita imbau kepada masyarakat untuk disiplin dengan protokol kesehatan," ujar Wijaya.
Sebelumnya diberitakan, 44 warga dinyatakan positif Covid-19 di Banjar Tebongkang, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali, Sabtu (14/11).
Para warga tertular Covid-19 akibat dua klaster yaitu acara pernikahan dan penguburan jenazah. Kemudian Pemerintah Kabupaten Gianyar telah melakukan tes swab 180 orang yang dilakukan oleh Satgas Covid-19.
"Kasus positif saat ini 44 orang," kata I Made Gede Wisnu Wijaya saat itu.
Baca juga:
Total 26.768 Pasien Covid-19 di Wisma Atlet Sembuh
Total Pasien Sembuh Covid-19 di Sultra 5.823 Orang dari 6.918 Kasus
Update Wisma Atlet per 5 Desember: Total 26.531 Pasien Sembuh
Sembuh Covid-19, Idris akan Ikut Debat Pilkada Depok Secara Virtual
157 Pasien Covid-19 Sembuh di Ibu Kota Baru
Jakarta Catatkan Jumlah Pasien Sembuh Covid-19 Terbanyak Hari Ini