Usai jalani pemeriksaan kesehatan, Ba'asyir kembali ke Lapas Gunung Sindur
Ba'asyir keluar dari lobby RSCM Kencana pukul 17.10 WIB menggunakan kursi roda. Pimpinan Jamaah Ansharut Tauhid itu dikawal ketat oleh personel kepolisian dan anggota lembaga permasyarakatan.
Terpidana kasus terorisme Abu Bakar Ba'asyir selesai menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Kencana, Salemba, Jakarta Pusat, Kamis (1/3). Ba'asyir menjalani cek kesehatan selama 5 jam.
Pantauan merdeka.com di lokasi, Ba'asyir keluar dari lobby RSCM Kencana pukul 17.10 WIB menggunakan kursi roda. Pimpinan Jamaah Ansharut Tauhid itu dikawal ketat oleh personel kepolisian dan anggota lembaga permasyarakatan.
-
Siapa yang didukung oleh Abu Bakar Ba'asyir? Ba'asyir mengatakan bahwa pasangan calon yang paham Islam adalah paslon nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.
-
Bagaimana Abu Bakar Ba'asyir menyampaikan dukungannya? Rekaman video pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Al Mukmin Ngruki Sukoharjo Abu Bakar Ba'asyir mendukung pasangan calon presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar beredar di akun TikTok @aniesvisioner.
-
Siapa Abu Bakar Aceh? Abu Bakar Aceh, seorang tokoh intelektual tersohor asal Aceh yang telah melahirkan banyak karya di bidang keagamaan, filsafat, dan kebudayaan.
-
Kenapa Abu Bakar Ba'asyir mendukung pasangan Anies-Muhaimin? Ba'asyir menilai Anies-Muhaimin merupakan sosok yang layak untuk didukung pada Pilpres 2024. "Beliau secara pribadi ya. Pasangan Anies-Muhaimin adalah sosok layak untuk didukung menurut pandangan beliau. Anies-Muhaimin sosok yang tampaknya bisa dipercaya untuk memimpin Indonesia kedepan hanya yang nomor satu,itu keyakinan beliau,” tukasnya.
-
Di mana Abu Bakar Aceh dilahirkan? Profil Singkat Aboebakar Atjeh atau disebut juga Abu Bakar Aceh ini lahir di Peureumeu, Aceh Barat pada tanggal 28 April 1909.
-
Siapa Baim Alkatiri? Lama tidak terlihat, Ibrahim Khalil Alkatiri tumbuh menjadi remaja dewasa yang tampan.
Tak ada sepatah kata yang keluar dari mulut Ba'asyir. Pria berusia 80 tahun itu tampak lesu dan langsung dibopong menaiki Toyota Kijang Innova Hitam bernomor polisi B 2012 DQ.
Di kesempatan sama, tim penasihat hukum Ba'asyir Guntur Fatahillah mengatakan, kliennya akan menjalani pemeriksaan lanjutan pada 8 Maret nanti di RSCM.
"Tanggal 8 maret 2018 pemeriksaan lanjutan," ujarnya.
Abu Bakar Ba'asyir masih mendekam di Lapas Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat. Dia juga sering dibesuk keluarga. Ba'asyir yang divonis 15 tahun penjara telah menjalani masa penahanan sekitar 7 tahun atas kasus terorisme di Indonesia.
"Anak dan istrinya masih (sering jenguk)," kata salah satu pengacara Ba'asyir. Tapi tidak dalam waktu seminggu sekali, sehari sekali. Setidaknya 1-2 bulan sekali datang ke Lapas," kata penasihat hukum Guntur.
Guntur juga memastikan pemeriksaan kesehatan Ba'asyir merupakan salah satu permintaan keluarga. "Idealnya demikian lah. Orang sakit pasti anak atau istri, mana ada mau liat keluarga sakit," kata dia.
Baca juga:
Fadli Zon sebut kondisi fisik Ba'asyir bisa jadi pertimbangan Jokowi beri grasi
Abu Bakar Ba'asyir belum pernah ajukan grasi ke Presiden Jokowi
Menhan beri sinyal permohonan tahanan rumah Ba'asyir akan dikabulkan
Cek kesehatan di RSCM, Abu Bakar Ba'asyir tak terlihat didampingi keluarga
Singapura ingin larang penyebaran informasi soal terorisme
Abu Bakar Ba'asyir terindikasi penyakit jantung
Abu Bakar Ba'asyir tiba di RSCM tanpa pengawalan ketat