Usai Sertijab, Kapolda Bengkulu Bersama Istri Lakukan Isolasi Mandiri
Wakapolda Bengkulu Brigjen Sahimin mengatakan, setelah tiba di Bengkulu pada Minggu (10/5), Teguh Sarwono bersama istri melakukan isolasi mandiri di sebuah hotel di Kota Bengkulu.
Kapolda Bengkulu Brigjen Teguh Sarwono menjalani isolasi mandiri, setelah melakukan kontak dengan mantan Kapolda Bengkulu Irjen Supratman yang telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19. Wakapolda Bengkulu Brigjen Sahimin mengatakan, setelah tiba di Bengkulu pada Minggu (10/5), Teguh Sarwono bersama istri melakukan isolasi mandiri di sebuah hotel di Kota Bengkulu.
"Untuk Pak Kapolda Brigjen Teguh Sarwono beliau sedang menjalani protokol kesehatan yakni isolasi mandiri selama 14 hari ke depan," kata Sahimin di Bengkulu, Selasa (12/5). Dikutip dari Antara.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Bagaimana kasus-kasus viral ini diusut polisi? Ragam Kasus Usai Viral Polisi Baru Bergerak Media sosial kerap menjadi sarana masyarakat menyuarakan kegelisahan Termasuk jika berhubungan dengan kepolisian yang tak kunjung bergerak mengusut laporan Kasus viral yang baru langsung diusut memunculkan istilah 'no viral, no justice'
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
Sahimin memastikan Teguh Sarwono tetap menjalankan tugasnya sebagai Kapolda Bengkulu, namun tugas itu dilakukan dari tempat ia menjalankan isolasi mandiri.
Nantinya, kata Sahimin, jika ada pekerjaan yang membutuhkan penanganan serius, maka akan diutus pejabat Polda Bengkulu terkait untuk menemui Kapolda di tempat isolasi mandiri.
Selain itu, Sahimin juga memastikan setelah dilantiknya Teguh Sarwono sebagai Kapolda Bengkulu, tidak ada lagi kegiatan serah terima jabatan dengan pejabat lama di Mapolda Bengkulu.
Seluruh rangkaian serah terima jabatan telah dilakukan di Mabes Polri, saat Kapolri Jenderal Polisi Idham Aziz melakukan pelantikan pada Jumat (8/5) di Jakarta.
Kapolda Bengkulu Brigjen Teguh Sarwono memiliki riwayat kontak erat saat pelantikan, dengan mantan Kapolda Bengkulu Irjen Supratman yang dinyatakan positif Covid-19.
Irjen Supratman saat ini diketahui juga tengah melakukan isolasi, setelah dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil uji swab.
Tidak hanya Supratman, ada tiga perwira polisi lainnya, yakni Kabid Humas Polda Bengkulu dan Kabid Dokkes Polda Bengkulu serta satu perwira lainnya yang juga positif Covid-19.
Tim Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Bengkulu bahkan memasukkan anggota kepolisian yang positif ini dalam satu klaster, yakni klaster aparat penegak hukum.
Baca juga:
Penjelasan Mabes Polri Soal Mantan Kapolda Bengkulu Positif Corona
Sebelum Sertijab, Eks Kapolda Bengkulu Irjen Supratman Negatif Covid-19
Kabid Humas Polda Bengkulu Positif Corona, Hasil Swab Polisi Lain Tunggu Kapusdokkes
Kapolri Jenderal Idham Azis Pimpin Sertijab 9 Kapolda
Polri Tarik Brigjen Panca Putra dari Direktur Penyidikan KPK
Boy Rafli Jabat Kepala BNPT Disebut Maladministrasi, Ini Pembelaan Mabes Polri