Wapres Harap Pesantren Al-Ittifaq Bandung jadi Role Model Digitalisasi Pertanian
Dia berharap Pondok Pesantren Al-Ittifaq akan menjadi tempat pelatihan dan role model dalam sektor digitalisasi pertanian seluruh pondok pesantren di Indonesia.
Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin meluncurkan digitalisasi pertanian di Pondok Pesantren Al-Ittifaq, Alamendah, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (22/3). Dia berharap Pondok Pesantren Al-Ittifaq akan menjadi tempat pelatihan dan role model dalam sektor digitalisasi pertanian seluruh pondok pesantren di Indonesia.
"Tempat ini Al-Ittifaq ini menjadi tempat pelatihan jadi akan dijadikan pemodelan ini tempat training dari berbagai pesantren kita dorong sebagai digitalisasi pertanian," kata Ma'ruf Amin usai meninjau dan meluncurkan digitalisasi pertanian di Pondok Pesantren Al-Ittifaq, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (22/3).
-
Kapan Ma'ruf Amin melanjutkan sekolah ke Tebuireng? Kemudian, Ma’ruf Amin melanjutkan sekolah ke jenjang Madrasah Ibtidaijah Salafijah Safiijah Tebuireng, Jombang, Jawa Timur pada 1958.
-
Kenapa Wapres Ma'aruf Amin menekankan pentingnya hilirisasi pertanian? Selain dapat meningkatkan ekspor pertanian secara keseluruhan, hilirisasi turut mendorong upaya pemerintah dalam pengembangan usaha dan peningkatan pendapatan masyarakat kecil.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Apa yang dikatakan Ma'ruf Amin tentang Universitas Indonesia (UI)? Ma'ruf Amin mengapresiasi Universitas Indonesia (UI) sebagai kampus yang melahirkan gagasan dan inovasi. Hal itu disampaikannya saat membuka UI Industrial-Government (I-GOV) Expo 2023 yang digelar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UI, Depok, pada 5 Desember 2023."UI merupakan kampus yang menjadi tempat lahirnya gagasan dan inovasi. UI juga menjadi kampus yang berkontribusi besar dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Ma'ruf Amin.
Dia pun yakin dengan keberhasilan yang dilakukan pondok pesantren Al-Ittifaq dalam mengembangkan ekonomi pesantren dan ekonomi masyarakat. Tak cuma itu dia juga yakin pesantren itu akan semakin maju dan modern.
"Serta menjadi model bagi pesantren Indonesia. Jejaring antar pesantren perlu terus diperkuat, hingga ke pelosok agar semakin banyak korporasi pesantren yang semakin dikembangkan," ungkapnya.
Lebih lanjut dia juga menjelaskan pesantren ini sudah memiliki permodalan. Terdapat empat lembaga yang sudah terlibat mulai dari Bank Indonesia, Bank Syariah Indonesia, BAZNAS dan Kementerian Koperasi.
"Membuka peluang kolaborasi dengan sistem usaha syariah lainnya serta mendorong kemajuan koperasi dan UMKM di Pondok Pesantren di seluruh Indonesia," imbuhnya.
Pesantren Diharapkan Bisa Tingkatkan Kualitas Pemberdayaan Ekonomi Umat
Ma'ruf Amin berharap dengan adanya digitalisasi pertanian yang digagas oleh Pondok Pesantren Al-Ittifaq, Alamendah, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat bisa membangkitkan pesantren di Indonesia. Hal itu disampaikan Ma'ruf saat memberikan sambutan dalam acara peluncuran digitalisasi pertanian di Pondok Pesantren Al-Ittifaq, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (22/3).
"Saya menandai ini sebagai era kebangkitan pesantren. Berarti juga era pemberdayaan ekonomi umat. Kita sudah lama jadi umat yang besar, tapi kualitasnya rendah, ekonomi lemah," kata Ma'ruf.
Dengan adanya digitalisasi pertanian, dia berharap umat islam bisa diangkat dalam sektor ekonomi serta kualitasnya. Sehingga bisa meningkatkan pemberdayaan ekonomi umat.
"Kita coba kuat besar dalam jumlah, kuat dalam ekonomi dan kualitas. Saya kira kita mulai sekarang dan kita langkahkan sekarang," ungkapnya.
Lebih lanjut Ma'ruf juga berharap penerapan digitalisasi pada sektor pertanian akan semakin dibutuhkan. Selain meningkatkan produktivitas dan profitabilitas juga bermanfaat terkait perubahan iklim yang mempengaruhi produk pertanian.
"Kita ingin terus membangun sektor pertanian yang lebih tangguh, dan memperkuat ketahanan pangan sekaligus mewujudkan transformasi ekonomi yang berkelanjutan," pungkasnya.
Baca juga:
Jelang Ramadan, Wapres Ma'ruf Minta Masyarakat Patuhi Prokes saat Beribadah
Wapres Ingin Vaksin Booster Jadi Syarat Mudik Lebaran 2022
Isi Akhir Pekan, Wapres dan Istri Olahraga Pagi di TMII
Ma'ruf Amin Ungkap Dua Kunci Atasi Kemiskinan di RI
Ma'ruf Amin Nilai Aturan Speaker Masjid Harusnya Dibuat per Daerah
Bertolak ke Bandung, Wapres Resmikan Digitalisasi Pertanian dan Meninjau BLK Lembang
Ma'ruf Harap Digitalisasi Pertanian Membuat Petani Sejahtera