Warga minta realisasi pembangunan jembatan Bangka Belitung-Palembang
"Kita fokus mengembangkan pelabuhan Pangkal Balang menjadi pelabuhan internasional. Agar bisa membawa barang-barang dari dan Pangkal Pinang," ujar Menhub Budi.
Sejumlah masyarakat, mahasiswa dan pelajar menghadiri Diskusi Kebangsaan 'Indonesia Maju' di Bangka Belitung, Rabu (25/7). Acara tersebut dihadiri oleh Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, Menteri Komunikasi dan Informasi (Kominfo), Rudiantara, Gubernur Provinsi Bangka Belitung Erzaldi Rosman dan Koordinator Kopertis Wilayah II, Slamet Widodo.
Diskusi tersebut untuk memaparkan infrastruktur yang sudah dibangun oleh pemerintah. Menhub Budi Karya menantang para mahasiswa dan pelajar tersebut untuk memberikan saran, kritik dan masukan terkait program yang sudah dijalankan.
-
Dimana Gubernur Andi Sudirman meninjau pembangunan jembatan? Gubernur melihat langsung pembangunan jembatan yang sedang tahap penggalian pondasi.
-
Bagaimana konstruksi utama Jembatan Kali Kuto di Tol Semarang-Batang dikerjakan? Jembatan itu merupakan jembatan pertama yang strukturnya dirakit secara langsung di lokasi pemasangan.
-
Gimana konstruksi jembatan Panyindangan dibangun? Melansir dari laman Pemkab Sumedang, jembatan ini menggunakan teknologi “judesa” untuk memperkokoh strukturnya. Judesa memiliki desain khas berupa sistem lantai, batang yang menggantung serta kabel baja sebagai pengikatnya.
-
Siapa yang memimpin pembangunan Jembatan Semanggi? Merujuk esi.kemdikbud.go.id, jembatan ini pertama kali dibangun pada 1961 dan dipimpin oleh arsitek Ir. Soetami yang ketika itu menjabat sebagai menteri pekerjaan umum.
-
Kenapa Gubernur Andi mendukung pembangunan jembatan? Pembangunan ini akan menambah akses jembatan baru, sehingga menjadi dua akses jembatan. Selain itu, akan dilakukan diperkuat jembatan eksisting yang sudah ada," jelas Gubernur Andi.
-
Siapa yang menginstruksikan pembangunan infrastruktur pasca gempa di Sulbar? Jokowi menekankan rehabilitasi dan rekonstruksi infrastruktur pasca gempa ini merupakan perintah langsung darinya."Saya lihat tadi Alhamdulillah (bangunan) sudah selesai. Hanya kurang gedung DPRD dan satu masjid," kata Jokowi saat peresmian sebagaimana disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (23/4).
Berbagai masukan pun terlontar salah satunya adalah jembatan yang menghubungkan antara Babel dan Palembang. "Untuk meningkatkan wilayah Babel saya minta Pak Menhub membangun jembatan Palembang-Babel. Biar wilayah kami maju pak," ujar salah satu mahasiswa.
Mendapat pertanyaan tersebut Menhub mengatakan semua dalam pertimbangan yang terbaik. Namun yang pasti, kata dia, fokus utama pemerintah saat ini adalah rencana mengembangkan Pelabuhan Internasional.
"Kita fokus mengembangkan pelabuhan Pangkal Balang menjadi pelabuhan internasional. Agar bisa membawa barang-barang dari dan Pangkal Pinang," ujar Menhub Budi.
Usai acara para mahasiswa dan pelajar pun berebut untuk berfoto bersama. "Kami bangga, Bangka Belitung bisa maju berkat Menhub, terimakasih pak Menhub pak Presiden, terus bekerja untuk Indonesia," celetuk mahasiswa usai berfoto bersama.
Baca juga:
Bongkar JPO HI, Anies segera bangun pelican crossing
Halangi Patung Selamat Datang, JPO Bundaran HI akan dibongkar
Pembangunan jembatan pulau reklamasi Dadap bikin susah nelayan Tangerang
Ini tanggapan Waskita Karya atas kejadian terputusnya Jembatan Kali Kuto
Penjelasan lengkap Kementerian PU-PR soal insiden terputusnya Jembatan Kali Kuto
Jembatan Kali Kuto di ruas tol Trans Jawa terputus
Jembatan Diplomasi kembali hubungkan dua desa di Garut