Wasekjen PAN akui Amien Rais layak jadi presiden
Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais menyatakan bersedia maju di Pilpres 2019. Amien dalam pidatonya saat buka puasa di rumah dinas Ketua MPR Zulkifli Hasan menuturkan, PAN mencalonkan bersama Ketua Umum Zulkifli Hasan, Sutrisno Bachir dan Hatta Rajasa.
Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais menyatakan bersedia maju di Pilpres 2019. Amien dalam pidatonya saat buka puasa di rumah dinas Ketua MPR Zulkifli Hasan menuturkan, PAN mencalonkan bersama Ketua Umum Zulkifli Hasan, Sutrisno Bachir dan Hatta Rajasa.
Menanggapi hal ini, Wasekjen PAN Saleh Partaonan Daulay mengatakan mantan Ketua MPR itu tentu layak maju Pilpres. Dia membandingkan Amien Rais dengan Presiden Joko Widodo.
-
Apa yang Pak Menteri Amran sumbangkan untuk yatim piatu? Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman berkomitmen akan memberikan gaji dan tunjangannya ke yatim piatu.
-
Apa harapan Ridwan Kamil terkait hasil Pilpres? Saya sebagai ketua TKD Jabar kalau ternyata bisa bagus suara 02 satu putaran, kalau tidak tentu masih ada proses sampai Juni
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Siapa saja yang terlibat dalam persiapan debat capres-cawapres di Timnas Pemenangan AMIN? Usamah mengatakan, orang-orangnya yang menjabat jabatan deputi di Timnas Pemenangan AMIN. "Kita enggak bisa share tapi yang pasti untuk beberapa yang ada di deputi," katanya.
-
Kapan sidang perdana PHPU untuk Anies-Cak Imin? Pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Timnas AMIN, serta Tim Hukum hadir dalam sidang perdana perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024 Mahkamah Konstitusi hari ini, Rabu (27/3).
-
Siapa yang diajak Anies Baswedan untuk mendirikan partai politik? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
"Pak Amien cocok enggak dibandingkan sekarang, layak gak jadi presiden begitu saja," kata Saleh dihubungi merdeka.com, Minggu (10/5).
"Menurut saya kalau mau jujur semua orang mengatakan layak lah dibandingkan dengan yang ada sekarang, yang sekarang saja layak kok apalagi Pak Amien. Dia berhak saja ingin menyatakan siap jadi presiden wajar saja, layak lah," Saleh melanjutkan.
PAN selama ini diketahui mendorong nama Ketua Umum Zulkifli Hasan sebagai Capres. Saleh menyatakan internal partai tidak ada masalah dengan munculnya nama Amien Rais. Menurutnya, dengan ada empat nama yang kini diusung, menjadi solusi bagi masyarakat.
"Enggak masalah enggak usah dipertentangkan kalau di lain ada sembilan nama, kalau di kita ada empat enggak pernah ribut gak ada dipertentangkan. Mereka saja enggak dipertentangkan silakan saja masyarakat menilai yang terbaik di situ. Itu nanti yang ditawarkan kan jadi solusi," kata Saleh.
Baca juga:
Gerindra akan pertimbangkan duet Prabowo-Amien Rais di Pilpres 2019
Amien Rais berniat maju Capres, Golkar pertanyakan dukungan parpol
Wasekjen PAN sebut pernyataan Amien Rais soal cebong tak sindir personal
Amien Rais: Saya tantang Pak Jokowi mari kita duel secara gentle
Amien: Rizieq pesan ada Munas ulama non-MUI untuk kalahkan Mister Jokowi
Amien Rais minta jangan takut dengan kecebong dan kodok, siapa disindir?