Agung Laksono harap MK tolak uji materi masa jabatan presiden-wapres
Menurut dia, alangkah lebih bijak jika sebuah partai politik dapat mampu mencalonkan seorang sosok baru dan bukan malah merubah tatanan konstitusi.
Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Agung Laksono tidak sepaham dengan para penggugat Undang Undang Nomor 7 Tahun 2017 Pasal 169 huruf n dan Pasal 227 huruf i Undang-Undang Pemilu. Pasalnya, penggugat yang berasal dari Perkumpulan Rakyat Proletar untuk Konstitusi ini meminta amandemen masa jabatan wakil presiden dan presiden dua periode.
"Hemat saya siapa pun yang mengusulkan itu kurang mendidik dalam rangka membangun penghormatan terhadap Undang Undang & konstitusi, karena sebaiknya kita patut terhadap itu," tegas Agung usai rapat internal partai di Kantor DPP Partai Golkar, Anggrek Neli, Jakarta Barat, Rabu (2/5).
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Siapa yang diusung oleh Partai Golkar sebagai Cawapres? Partai Golkar resmi mengusung Gibran Rakabuming sebagai Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
-
Siapa yang menyesali kericuhan di diskusi Generasi Muda Partai Golkar? Ketua Umum PP Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Ilham Permana menyesali atas insiden kericuhan saat diskusi yang mengatasnamakan Generasi Muda Partai Golkar (GMPG) ladi Restoran Pulau Dua, Senayan, Jakarta, Rabu (26/7/2023).
-
Apa yang diklaim Airlangga sebagai pencapaian Partai Golkar? "Dengan demikian Partai Golkar mengalami kenaikan dan dengan Partai Golkar mengalami kenaikan, Partai Golkar juga yang mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran bisa berkontribusi kepada kemenangan Bapak Prabowo Subianto dan Mas Gibran Rakabuming Raka," tutup Airlangga.
-
Kapan Partai Kasih dideklarasikan? Sekelompok anak muda Indonesia asal Papua mendeklarasikan mendirikan partai nasional yang diberi nama Partai Kasih pada Minggu 23 Juni 2024 di Jakarta.
Menurut dia, alangkah lebih bijak jika sebuah partai politik dapat mampu mencalonkan seorang sosok baru dan bukan malah merubah tatanan konstitusi.
"Jadi siapa pun dan apa pun hebatnya (presiden dan wakilnya) yasudah dua periode saja, Jadi dari sekarang cari kader yang baik, kader bangsa yang bisa diambil dari partai dan tempat lain, ada terbuka itu, bisa profesional, militer, dan polisi," jelas dia.
Seperti diketahui, alasan penggugat melakukan uji materi dikarenakan belum tampaknya sosok layak memdampingi Jokowi menuju jalan dua periode. Sedangkan aturan Pemilu tidak membolehkan seorang wakil yang telah terpilih dua kali (secara berunut atau terpisah), bisa maju kembali untuk kali ketiga.
"Jadi semoga MK menolak, yang jelas pandangan untuk melakukan review bisa dipilih sampai 3 kali, 4 kali, itu tidak ada selesainya, tidak menyelesaikan persoalan," ujar Agung.
Reporter: Muhammad Radityo
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Pansel buka pendaftaran calon Hakim MK
Ketua MK tolak tanggapi peluang JK boleh maju di Pilpres 2019
Ketua MPR: Konstitusi tegak jika korupsi bisa diberantas
KY puji pemerintah bentuk Pansel pengganti hakim MK Maria Farida
Dua saksi ahli beri keterangan di sidang lanjutan Pengujian UU BUMN
Ini kriteria utama hakim MK pengganti Maria Farida yang dicari Pansel