Ahok usai lihat stiker Agus-Sylvi: Saya enggak pasang, hemat duit
Ahok usai lihat stiker Agus-Sylvi: Saya enggak pasang, hemat duit. Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama melakukan kampanye di Kawasan Cipete Selatan, Jakarta Selatan. Dalam kesempatan ini, dia mendapatkan pertanyaan dari warga mengenai kurangnya spanduk yang dipasangnya.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama melakukan kampanye di Kawasan Cipete Selatan, Jakarta Selatan. Dalam kesempatan ini, dia mendapatkan pertanyaan dari warga mengenai kurangnya spanduk yang dipasangnya.
Cerita bermula saat Basuki atau akrab disapa Ahok memasuki Jalan Teratai. Di persimpangan jalan nampak beberapa spanduk dan poster milik pasangan calon nomor urut satu Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni.
Salah seorang warga setempat, Suani (50) mengaku tidak mengetahui siapa yang memasang spanduk tersebut. Sebab pemasangan spanduk dan poster dilakukan oleh tim kampanye nomor urut satu itu.
"Yang pasang tim-timnya. Pas Pak Anies datang dipasang poster Pak Anies. Pas Agus datang tim Agus pasang. Yang spanduk juga sama. Kita mah menghargai aja siapa yang mau pasang," katanya, Selasa (6/12).
Basuki atau akrab disapa Ahok ini menjelaskan memang sengaja tidak memasang atribut kampanye. Sebab dia menyakini masyarakat sudah mengetahui dirinya memiliki nomor urut dua.
"Kita memang enggak pasang stiker. Ibu-ibu tahu enggak saya nomor berapa?" tanyanya kepada warga. "dua," jawab warga.
Menurutnya, dengan tidak memasang spanduk, poster dan stiker maka akan menghemat biaya kampanye. Pernyataan itupun langsung disambut baik oleh warga.
"Saya enggak pasang stiker, hemat duit," kata Ahok.
"Iya Pak, irit buat KJP," jawab warga.
Baca juga:
Ahok sidang penistaan agama, Djarot tegaskan kampanye tetap jalan
Blusukan ke Cipete Selatan, Ahok dicurhati warga soal banjir
'Terima kasih Bapak Ahok sudah ambil ijazah anak saya'
Ahok dijerat pasal teror kolonial Belanda buat pribumi
2 Alasan Jaksa Agung tak langsung tahan Ahok setelah tersangka
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok dan Puput Nastiti Devi menunjukkan kebersamaan saat berlibur? Mereka pun membagikan potret momen-momen kebersamaan saat liburan di akun Instagram miliknya.
-
Kenapa penampilan Menteri AHY dan Basuki Hadimuljono menjadi sorotan? Penampilan AHY dan Basuki Hadimuljono Disorot Selain kemeriahan acara, sorotan juga tertuju pada gaya berpakaian dari AHY yang tampak necis dan gagah dengan setelan jas dan peci hitam.
-
Apa yang dikatakan Hasto mengenai peluang Anies dan Ahok di Pilgub DKI 2024? Hasto mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan terkait peluang PDI Perjuangan memasangkan dua mantan gubernur DKI Jakarta yakni Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur - wakil gubernur DKI Jakarta.