AHY: Cawapres Anies Jangan Hanya Bisa Menang di Jateng dan Jatim tapi Seluruh Indonesia
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menegaskan cawapres pendamping Anies Baswedan harus bisa membantu pemenangan di seluruh Indonesia.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menegaskan cawapres pendamping Anies Baswedan jangan hanya bisa membantu pemenangan di Jawa Timur dan Jawa Tengah.
AHY: Cawapres Anies Jangan Hanya Bisa Menang di Jateng dan Jatim tapi Seluruh Indonesia
Menurut AHY, tokoh yang menjadi calon wakil presiden harus bisa membantu memenangkan Anies di seluruh Indonesia.
"Bukan hanya bisa menangkan Jawa Tengah dan Jawa Timur, tapi yang bisa menangkan Indonesia, karena yang kita hadapi adalah pemilihan presiden untuk Indonesia, bukan untuk satu atau dua provinsi."
AHY di Djakarta Theater, Kamis (10/8).
- VIDEO: Buka-bukaan Anies Kirim Chat Spesial untuk Menteri AHY usai Dilantik Jokowi
- Anies Bertemu Surya Paloh, SBY, dan Salim Segaf, Ini Bocoran Hasil Pertemuannya
- AHY: Orang Tua Saya Tidak Pernah Membebani Cita-Cita Harus Jadi Presiden
- SBY Ingatkan Rakyat Tak Salah Pilih Pemimpin: Jangan Beli Kucing dalam Karung
AHY mengaku lebih tertarik membahas nama calon wakil presiden yang membantu pemenangan di seluruh provinsi.
"Jadi saya lebih tertarik untuk membahas dan saya terus melakukan ini bersama Mas Anies dan teman-teman yang ada di koalisi perubahan," katanya.
Ia mengakui memang dalam pilpres ada sejumlah titik berat di sejumlah provinsi. Tetapi tidak boleh dilihat sepetak-sepetak saja.
"Kita ingin dihadirkan opsi-opsi dan kita bahas secara rasional. Nah itu salah satunya posisi Demokrat jelas di sini terkait dengan pasangan capres itu diserahkan kepada capres walaupun kita semua memiliki komitmen dan kompetensi di sana, seharusnya kita menghormati itu."
AHY.
Koalisi sudah menyepakati kriteria cawapres Anies. AHY menginginkan nama cawapres yang akan dipilih nanti dipertimbangkan secara rasional dengan berbagai pertimbangan.