Amankan Debat Pilpres Terakhir, Polisi Kerahkan 3.000 Personel Gabungan
Dalam debat nanti, pihaknya akan membagi tiga ring untuk melakukan pengamanan. Untuk ring pertama akan diamankan oleh Paspampres, ring kedua dan ketiga akan diamankan oleh personel gabungan TNI-Polri.
Polisi akan menurunkan 3.000 personel dalam mengamankan debat Pilpres 2019 terakhir atau kelima di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (13/4) besok. Debat Pilpres kelima nanti para paslon akan membawakan tema ekonomi dan kesejahteraan sosial, keuangan, investasi, serta industri.
"Debat sesuai jadwal KPU dilaksanakan di Hotel Sultan itu jam 20.00 WIB sampai selesai. Personel yang kita gunakan 3.000 personel TNI-Polri," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di Polda Metro Jaya, Jumat (12/4).
-
Mengapa debat capres-cawapres penting? Tujuan dari debat sendiri adalah untuk mencari pemahaman yang lebih mendalam mengenai suatu isu, dan juga untuk menemukan solusi atau keputusan yang terbaik.
-
Kapan debat capres ketiga ini diadakan? Debat ketiga Pilpres akan digelar malam ini di Istora Senayan, Minggu (7/1).
-
Siapa saja yang ikut berdebat di debat capres ketiga? Debat akan menghadirkan seluruh kandidat calon presiden, yaitu Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.
-
Apa yang diprotes oleh Cak Imin terkait debat capres? Cawapres nomor urut 01, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) memprotes soal dua panelis debat capres yang berasal dari Universitas Pertahanan.
-
Bagaimana cara debat capres-cawapres diselenggarakan? Debat adalah sebuah proses diskusi formal antara dua pihak atau lebih yang memiliki pandangan atau pendapat yang berbeda mengenai suatu hal.
-
Di mana debat Cawapres tersebut berlangsung? “Kita harus hati-hati untuk masalah pencurian data. Untuk itu harus kita kuatkan cyber security, cyber defence kita,” kata dia dalam debat Cawapres di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat (22/12).
Dalam debat nanti, pihaknya akan membagi tiga ring untuk melakukan pengamanan. Untuk ring pertama akan diamankan oleh Paspampres, ring kedua dan ketiga akan diamankan oleh personel gabungan TNI-Polri.
Artikel terkait Pilpres 2024 juga bisa dibaca di Liputan6.com
"Masyarakat, undangan, pendukung paslon yang ditentukan KPU itu parkirnya di dalam Hotel Sultan. Ini semua sudah kita komunikasikan dengan KPU," ujarnya.
Lalu, untuk rekayasa lalu lintas pada saat atau sebelum debat pilpres kelima dimulai akan dilakukan secara situasional. Hal itu juga akan dilihat terlebih dahulu oleh Ditlantas Polda Metro Jaya.
"Untuk rekayasa lalu lintas itu nanti situasional ya. Nanti itu Dirlantas yang mengaturnya," pungkasnya.
Berikut rincian debat capres dan cawapres yang sudah disepakati:
Debat I
Waktu: 17 Januari 2019
Media: TVRI, RRI, KOMPAS TV, dan RTV
Lokasi: Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan
Tema: Hukum, HAM, Korupsi, dan Terorisme
Peserta: Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden
Debat II
Waktu: 17 Februari 2019
Media: RCTI, JTV, MNC TV, dan INews TV
Lokasi: Hotel Sultan
Tema: Energi, pangan, infrastruktur, sumber daya alam, lingkungan hidup
Peserta: Calon presiden
Debat III
Waktu: 17 Maret 2019
Media: Trans TV, Tran 7 dan CNN Indonesia
Lokasi: Hotel Sultan, Senayan
Tema: Pendidikan kesehatan, ketenagakerjaan, sosial dan budaya
Peserta: Calon wakil presiden
Debat IV
Waktu: 30 Maret 2019
Media: Metro TV, SCTV, dan Indosiar
Lokasi: Hotel Shangrila, Jakarta
Tema: Ideologi, pemerintahan keamanan serta hubungan internasional
Peserta: Calon presiden
Debat V
Waktu: Belum ditentukan
Media: TVOne, ANTV, Berita Satu, Net TV
Lokasi: Hotel Sultan, Senayan
Tema: Ekonomi dan kesejahteraan sosial, keuangan, investasi, serta industri.
Peserta: Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden
Baca juga:
Sibuk Kampanye, Jokowi Tak Ada Persiapan Khusus Hadapi Debat Pamungkas
TKN Sebut Jokowi Sudah Siap Patahkan Serangan Prabowo di Debat Kelima
Ma'ruf Soal Debat Pamungkas: Pak Jokowi di Depan, Saya Tinggal Nambahin
Arief soal Debat Terakhir: Kalau Ada Info KPU Bocorkan, Itu Bohong!
Panelis Debat Pilpres Terakhir Pastikan Tak akan Ada Kebocoran Soal
Penyusunan Soal Debat ke-5, KPU Gelar FGD Bersama Panelis & Narasumber